Sukses

Bae Suzy Tampil Boyish di Sampul Majalah Elle Korea

Ada dua look dari sesi pemotretan Bae Suzy yang diungkap sebagai sampul majalah Elle Korea edisi Agustus 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Menunjukkan berbagai pesona, Bae Suzy tampil di sampul majalah Elle Korea Selatan edisi Agustus 2020. Sesi pemotretannya dilaporkan bekerja sama dengan label fesyen global, Dior.

Melansir laman allkpop, Jumat (17/7/2020), Suzy terlihat mengenakan koleksi busana Autumn-winter 2020 Dior dengan berbagai aksesori. Penambahan ragam komponen ini dideskripsikan melengkapi karisma natural pemain drama Vagabond tersebut.

Dengan riasan wajah dan tata rambut natural, dalam salah satu sampul yang dikuak, Bae Suzy bahkan memberi sentuhan boyish memakai black wool jacket dilengkapi kemeja dan dasi. Atasan ini kemudian dipadankan dengan leather fringe skirt, serta kaus kaki fishnet knee.

 

Gaya busana ini lalu ditutup dengan sepatu calf skin teddy berwarna putih. Sementara di foto kedua, aktris 25 tahun ini mengenakan gaun hitam yang memamerkan kulit telanjang di bagian sisi tubuhnya.

Tak semata sesi foto, di edisi majalah ini, bakal ada pula hasil wawancara dengan Suzy. Di sana, mantan personel girlband Miss A tersebut mengungkap bahwa 1 Juli kemarin merupakan ulang tahun debutnya yang ke-10 tahun.

Bae Suzy mengungkap, ia sendiri tak menyangka sudah berkiprah di dunia hiburan selama satu dekade. "Saya mau mengatakan pada diri saya apa yang sudah dilakukan itu baik, saya sudah bekerja keras," katanya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

10 Tahun Sejak Debut

Bae Suzy menambahkan, bila dipikir-pikir, penggemar yang sudah mengikutinya sejak debut sekarang tentu sudah dewasa. "Jadi, 10 tahun bisa jadi panjang bila kalian berpikir demikian. Saya pikir saya bisa bertahan sejauh ini karena memang melakukan hal yang saya suka," tuturnya.

"Saya merasa seseorang hanya hidup sekali. Saya selalu merasa Anda bisa hidup kembali, tapi saya mulai merasa hidup itu sangat terbatas. Jadi, lebih banyak hal jadi berharga untuk saya sekarang. Saya sangat menanti hari-hari ke depan," imbuh Suzy.

Ia sendiri telah mengungkap kesempatan wawancara dengan Elle Korea lewat unggahan Instagram pada Rabu, 15 Juli 2020. Hasil foto beserta wawancara lengkapnya bisa dilihat di edisi Agustus 2020 majalah Elle Korea.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.