Sukses

Gandeng Yefta Gunawan, DUMA Official Rilis Koleksi Eksklusif Ready to Wear Terbatas

DUMA Official jadi partner kolaborasi pertama Yefta Gunawan yang notabene dikenal sebagai bridal designer.

Liputan6.com, Jakarta - Bertajuk "Yefta Gunawan for DUMA Official", DUMA Official jadi partner kolaborasi pertama desainer Yefta Gunawan. Kendati dikenal lewat rancangan bridal, bersama DUMA, Yefta merilis koleksi eksklusif ready-to-wear dalam jumlah terbatas.

"Semua piece-nya diproduksi di bawah 100 (potong)," kata Co-founder DUMA Official Natasha Midori di sela sesi private preview Yefta Gunawan for DUMA Official di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (6/2/2020).

Sengaja dikeluarkan dalam kuantitatif tak sebegitu banyak, pihak DUMA Official berharap busana dari koleksi ini benar-benar terasa berharga bagi pemakainya. Sementara, kolaborasi dengan desainer busana pengantin dinilai sebagai cara label fashion satu ini memberi karya berbeda.

"Karena secara desain kayak ketemu di tengah. Bisa reach out konsumen baru, tapi tidak sebegitu melenceng," tutur Midori. Kolaborasi ini pun meninggalkan tantangan sendiri bagi Yefta yang notabene bukan spesialisasi koleksi ready-to-wear.

"Beberapa kali sebenarnya saya iseng-iseng bikin busana ready-to-wear. Taruh di butik 25 pieces. Orang datang, beli, begitu terus tahu-tahu habis sebelum resmi di-annouce," ucapnya.

Midori yang bercerita gaun pengantinnya dirancang Yefta sempat jadi salah satu konsumen busana siap pakai sang desainer. "Memang betul bagus. Makanya saya sudah ada niat buat approach buat kolaborasi," imbuhnya.

Soal merancang busana ready-to-wear, Yefta Gunawan mengaku harus menekan ego sebagai desainer. Apalagi, dalam proses desain, ia memang bertekad tak menghilangkan signature busana keluaran DUMA Official.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Beri Ide Baru

Kendati sudah mulai berbicara konsep sejak empat bulan lalu, Yefta Gunawan mengatakan, baru sebulan terakhir intens mengerjakan koleksi kolaborasi dengan DUMA Official. "Gagasan besarnya jadi ingin buat busana yang gampang di-mix and match dengan koleksi lain dari DUMA," ujarnya.

Dengan begitu, koleksi dengan total sembilan look terdiri dari atasan, bawahan, dress, dan outer ini bakal memberi ide baru bagi konsumen dalam berbusana. "Misal, sudah punya atasan dari DUMA, dipakai dengan outer koleksi ini kok cocok ya," kata Yefta.

Dari awal, Yefta bercerita sengaja mengusung tiga warna untuk mendominasi koleksi, yakni hitam, putih, dan fuchsia. Pemilihannya dinilai sebagai prediksi warna catchy sepanjang tahun.

"Dengan catatan tidak melenceng dari desain khas DUMA. Tapi, pas orang lihat, tetap tahu kalau itu ada sentuhan desainer. Jadi, yang pakai bangga, kami juga yang jual happy karena dihargai," tutur Yefta.

Midori menjelaskan, koleksi ini baru akan resmi dirilis di situs DUMA Official sekitar minggu depan. "Soal harga berkisar Rp1--5 juta. Buat koleksi Yefta, rentang harga segitu affordable banget," tandasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.