Sukses

5 Kota di Eropa yang Suguhkan Makanan Halal nan Lezat

Lima kota di Eropa ini ramah akan umat Islam, tak heran Anda bisa menemukan banyak makanan halal di sana. Apa saja kotanya?

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah umat Islam di Eropa memang tidak sebanyak di Indonesia. Namun, jumlahnya sudah jauh meningkat selama beberapa tahun terakhir. Berdasarkan data dari Pew pada 2016, total populasi muslim di 30 negara Eropa mencapai 25,8 juta penduduk.

Hal ini tentu meminimalkan kekhawatiran umat Islam dari negara lain yang ingin berlibur ke Eropa. Terbukti, beberapa kota di Eropa ini ramah akan muslim bahkan menyediakan beberapa pilihan makanan halal nan lezat dan dapat Anda cicipi.

Ada beberapa kota di Eropa yang dapat dikunjungi dan menyediakan pilihan makanan halal. Simak rangkumannya lewat siaran pers dari Agoda, 23 Agustus 2019, berikut ini.

1. London, Inggris

Destinasi pertama yang dapat Anda kunjungi adalah London. Ibu kota Inggris ini terkenal dengan wisata situs sejarahnya seperti Gedung Parlemen atau jam ikoniknya, Big Ben.

Namun, tahukah Anda bahwa London memiliki populasi 1 juta umat Islam? Jumlah Muslim yang tidak sedikit menjadikan kota ini paling ramah bagi umat Islam di Eropa.

Makanan halal dapat ditemukan di hampir setiap sudut jalanan mulai dari masakan Pakistan, India, Arab, dan Afrika. Beberapa pilihan restorannya adalah Liman Restaurant yang terkenal dengan masakan Arabnya, Stax Diner di Carnaby Street yang menawarkan burger dan wafel halal ala Amerika, dan Pie Republic untuk mencoba versi halal dari pai Inggris.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Wina, Austria

Wina, ibu kota Austria menawarkan sejuta sejarah saat mengunjunginya, mulai dari gedung hingga warisan musik klasiknya. Namun, tak hanya itu daya tariknya bagi umat Islam.

Islam menempati posisi ketiga sebagai agama yang dipeluk di sini, sehingga cukup banyak wisata halal yang dapat dijangkau. Restoran Turkis Oriental Food dan Daily Imbiss adalah rumah makan yang wajib dicantumkan dalam rencana perjalanan Anda ke Wina, Austria.

3. Roma, Italia

Berbicara tentang Roma, kini tak melulu dikaitkan dengan Colosseum atau Museum Vatikan. Meskipun dikelilingi oleh umat Katolik, tak menjadikan kota ini sebagai negara yang tidak ramah terhadap Islam.

Buktinya, Roma juga menawarkan berbagai macam restoran halal, dan bahkan camilan lezat seperti gelato Italia. Anda dapat menemui toko gelato yang halal pula karena menggunakan bahan-bahan alami, seperti Frigidarium untuk menikmati beragam rasanya.

3 dari 3 halaman

4. Paris, Prancis

Tak lengkap rasanya jika Paris tak dikatikan dengan Menara Eiffel, salah satu wisata yang terkenal di dunia. Anda bisa menghabiskan waktu bersama orang yang Anda cintai di sini. Namun, Paris juga memiliki hal unik tentang umat Islam.

Paris ternyata memiliki komunitas Muslim yang cukup besar sehingga tidak heran jika kota ini menawarkan lebih dari 100 restoran halal, mulai dari hidangan mewah hingga takeaway sederhana. Dua restoran halal yang sangat ramah dan patut dikunjungi adalah Kashmir House yang menyajikan masakan Pakistan yang lezat dan Sizin untuk mencicipi hidangan Turki. 

5. Amsterdam, Belanda

Bunga tulip atau kincir angin mungkin adalah hal yang pertama kali tebersit di pikiran Anda saat mendengar Belanda. Sedikit orang yang tahu bahwa Amsterdam memiliki umat Islam yang cukup banyak.

Kota ini adalah rumah bagi komunitas Muslim yang besar karena Islam adalah agama terbesar kedua di negara ini. Mencari tempat makan yang halal tidak menjadi hal yang sulit di sini, contohnya restoran Grillroom Shoarma dan Bazaar Amsterdam menawarkan beragam pilihan makanan halal yang menggugah lidah. (Novi Thedora)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.