Sukses

3 Cara yang Bikin Enggak Bosan Nonton TV di Rumah

Paling seru adalah memunculkan suara real dari genre film dengan mengandalkan Polytron Cinemax Soundbar LED TV.

Liputan6.com, Jakarta Setelah seharian berkutat dengan pekerjaan di kantor atau aktivitas di luar ruangan, sesampainya di rumah Anda akan lakukan hal yang bikin rileks. Salah satunya adalah menonton tv bersama keluarga.

Tapi karena rutinitas itu sering dilakukan, kadang sering muncul rasa bosan. Nah untuk menghindari kebosanan nonton tv di rumah, coba lakukan tiga hal ampuh ini.

Jadwal Nonton

Buat kesepakatan bersama kira-kira di jam berapa Anda dan keluarga akan menoton tv. Pengaturan berdasarkan kesepakatan bersama ini, akan menciptakan suasana yang berbeda. Mungkin Anda atau keluarga menunggu waktu yang ditentukan bersama, untuk segara menonton program atau film yang siap diputar.

Ganti Menu Camilan

Sambil menonton program tv atau film di rumah, tak lengkap rasanya kalau enggak sambil ngemil. Ya, jika nonton tv Anda bersama keluarga hanya mengandalkan menu yang itu-itu saja, seperti snack kacang, keripik, atau popcorn, coba ganti dengan camilan lain. Misalnya jagung rebus singkong goreng atau rebus, keripik tortilla dan lainnya.

Pilih film

Setelah mengatur jadwal nonton yang dilengkapi dengan menu camilan favorit, sekarang saatnya untuk memilih film bersama keluarga. Pilihan film bisa dipilih berdasarkan genre. Nah pilihan film bisa juga diikuti dengan jadwal menontonnya. Misalnya di Senin, Anda dan keluarga menjadwalkan nonton film genre adventure. Kamis misalnya nonton film genre documentary.

Oh ya setiap genre film pasti memiliki karakteristik audio yang berbeda. Di momen ini, serunya ketika nonton film bareng keluarga jika ada sensasi suara yang real.

Nah menyoal audio yang memunculkan suara real itu bisa didapatkan dari Polytron Cinemax Soundbar LED TV. Ini merupakan inovasi terbaru dari Polytron LED TV di mana pesawat televisi dilengkapi dengan soundbar dan subwoofer.

Dengan subwoofer ini, memungkinkan Polytron Cinemax Soundbar memproduksi suara yang menggelegar serta memberikan pengalaman tak terlupakan. Subwoofer ini hadir dengan pengaturan level suara serta pilihan tingkat bass sesuai dengan preferensi Anda. Apalagi dengan tambah bayar Rp200ribu-an saja dari LED biasa, Anda sudah bisa mendapatkan soundbar senilai Rp1,3 juta.

Selain itu, Polytron LED TV ini dilengkapi dengan soundbar yang penempatannya fleksibel. Jadi Anda bisa menempatinya di atas meja atau tergantung rapi dengan futuristik.

Pengalaman menonton bersama keluarga bakal selalu menyenangkan. Selain itu, Polytron LED TV memberikan jaminan produk dan servis prima. Itu karena Polytron adalah pelopor garansi lima tahun termasuk panel LED.

 

(*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini