Sukses

Ulah Konyol Pria India, Hanyutkan Hadiah Ulang Tahun ke Sungai

Pria India itu memperoleh mobil sebagai hadiah ulang tahun dari orangtuanya. Namun, ia malah menghanyutkannya ke sungai.

Liputan6.com, Jakarta - Hadiah ulang tahun jadi pemberian yang sangat berkesan bagi banyak orang. Namun, lain halnya bagi seorang warga India.

Ia justru menghanyutkan hadiah ulang tahun pemberian orangtuanya ke sungai karena kesal hadiah tersebut mobil BMW, bukan Jaguar, seperti yang ia harapkan.

Melansir dari odditycentral, nama dan umur pemuda yang tak menerima kenyataan menerima mobil mewah itu tak diketahui. Namun, beberapa sumber di India melaporkan bahwa ia berasal dari Yamuna Nagar di Haryana. Ia merupakan anak dari tuan tanah setempat.

Mobil mewah seperti Jaguar, Audi, BMW atau Mercedes-Benz telah menjadi pemandangan umum di Haryana. Kebanyakan pemilik tanah membelinya dengan uang yang diterima dari pemerintah sebagai ganti tanah yang digunakan untuk berbagai proyek infrastruktur.

Mobil seperti itu sering ditinggalkan tak lama setelah diakuisisi, karena biaya perawatan yang tinggi. Namun dalam kasus ini, pemiliknya tak menyukai merek tersebut.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Harga Mobil

Kedengarannya sulit dipercaya, tapi setelah melihat bahwa ia menerima sedan BMW putih 3 seri, atau 5 seri--alih-alih Jaguar yang didambakan, pemuda yang tak disebutkan namanya itu dilaporkan mendorong mobil baru itu ke sungai setempat untuk menunjukkan kemarahannya.

Akibat hujan yang deras, sungai itu meluap saat peristiwa itu terjadi, dan mobil itu hanyut cukup jauh sebelum terjebak di rumput yang tinggi.

Sebuah video yang diduga memperlihatkan pria muda yang marah dan beberapa temannya mencoba menyelamatkan BMW putih itu menggunakan rakit karet.

Melansir dari BBC, saat ini pihak kepolisian sedang menginvestigasi peristiwa tersebut, menurut laporan media setempat. Mobil BMW itu seharga 3,5 juta Rupee atau setara Rp697 juta.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.