Sukses

3 Rahasia Menyimpan Alpukat agar Tetap Segar

Bagaimana trik untuk menyimpan alpukat agar tetap segar dan mencegahnya berubah warna menjadi coklat? Simak ulasannya berikut.

Liputan6.com, Jakarta - Alpukat tidak sekadar jadi bahan baku ragam sajian yang siap memanjakan lidah. Buah ini juga mempunyai banyak khasiat baik bagi kesehatan hingga dapat dijadikan sebagai bahan untuk perawatan kecantikan.

Di sisi lain, tahukah Anda bagaimana menyimpan alpukat supaya tetap segar dan tidak cepat berubah warna? Ada beberapa trik yang wajib diperhatikan terkait menjaga kesegaran buah serba guna ini.

Penasaran seperti apa caranya? Yuk, simak rangkuman selengkapnya seperti melansir PureWow, Senin (15/4/2019), lewat ulasan di bawah ini.

1. Sikat dengan Minyak Zaitun

Tepat sebelum Anda menutup setengah alpukat yang belum dimakan ke dalam wadah kedap udara, gunakan sikat kue untuk mengolesi permukaan kulit dengan minyak zaitun. Langkah selanjutnya adalah memasukkannya ke kulkas.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Simpan Bersama Bawang

Pasti banyak dari Anda yang bertanya-tanya tentang rahasia ini. Ya, untuk membuat alpukat tetap segar, Anda dapat menempatkan alpukat dalam wadah kedap udara dengan kira-kira seperempat cangkir bawang merah yang baru dipotong.

Senyawa dalam bawang yang dapat membuat Anda menangis saat mengupasnya akan teroksidasi di permukaan hijau dan mencegahnya menjadi kecoklatan, setidaknya untuk beberapa hari.

3 dari 3 halaman

3. Lumuri dengan Perasan Lemon

Selain melumuri dengan minyak zaitun dan menaruh alpukat bersama bawang, masih ada rahasia lain untuk menyimpan alpukat tetap segar. Kali ini, Anda perlu mempersiapkan perasan lemon.

Olesi perasan lemon ke permukaan hijau yang terbuka pada alpukat. Kemudian, bungkus setengah alpukat dalam plastik. Pastikan Anda menekan plastik pada permukaan untuk membantu menyegel perasan lemon.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.