Sukses

3 Resep Makanan Ringan yang Mudah dan Praktis, Bisa Kamu Coba di Rumah

Membuat makanan ringan sendiri bukanlah hal yang sulit.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu yang menjadi peluang bisnis saat ini adalah makanan. Hal ini terlihat dari hadirnya beragam jenis kuliner yang dijual di Indonesia. Makanan yang dijual semakin bervariasi. Orang-orang pun berlomba untuk menghadirkan makanan baru yang sensasional. Mulai dari makanan besar hingga makanan ringan.

Berbicara tentang makan ringan hal ini tidak lepas dari yang namanya mengudap alias ngemil. Mengudap ternyata menyimpan beberapa manfaat sehat yang tak pernah kamu duga sebelumnya. Makanan ringan akan menolong kamu dari keinginan untuk mendapatkan porsi makanan ekstra. Jadi, mendapatkan makanan ringan bukanlah hal yang buruk.

Hanya saja, jika kamu memakan makanan ringan, kamu perlu memilah makanan ringan yang tepat untuk tubuh kamu, sehingga tetap mendapatkan nutrisi yang baik. Sebenarnya, makanan ringan yang sehat dan baik dapat menambah serat dan nutrisi untuk diet tanpa menambahkan kalori ekstra jika kamu bisa menentukan porsinya.

Sebagai manfaat tambahan, makanan ini bisa membantu kamu mengurangi kalori. Kamu bisa sedikit memberikan pertolongan pada tubuh dengan mendapatkan kudapan alias makanan ringan sehat agar tubuh mendapatkan kembali energi yang dibutuhkan. Salah satu cara memilih makanan ringan yang baik adalah dengan membuatnya sendiri.

Membuat makanan ringan sendiri di rumah bukanlah hal yang yang sulit dan ribet. Untuk membuat makanan ringan hanya dibutuhkan sedikit persiapan untuk mempelajari resep makanan ringan. Berikut telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber beberapa resep makanan ringan yang bisa kamu coba buat di rumah, Minggu (20/1/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kerupuk nasi

Punya banyak nasi sisa semalam? Eits, jangan dibuang dulu. Lebih bermanfaat jika kamu jadikan kerupuk nasi pedas, sebagai salah satu makanan ringan atau camilan murah meriah dan enak di rumah. Ini resep makanan ringan kerupuk nasi pedas yang bisa kamu coba.

Bahan-bahan:

200 gr nasi sisa, rendam air kurang lebih 1-2 jam

200 gr tepung tapioka atau secukupnya saja

1 sdm cabai bubuk instan

5 siung bawang putih

1 sdt ketumbar

garam dan merica bubuk secukupnya

Cara membuat kerupuk nasi pedas:

1. Tiriskan nasi yang sudah direndam, blender halus bersama bawang putih, ketumbar, merica dan garam.

2. Tuang ke dalam wadah dan campurkan dengan cabai bubuk, tepung tapioka dan sedikit penyedap rasa.

3. Aduk-aduk hingga menjadi adonan padat. Bentuk lonjong-lonjong. Kemudian rebus hingga mengapung.

4. Angkat dan tiriskan. Dinginkan dan simpan di dalam kulkas agar mudah diiris tipis-tipis.

5. Jemur hingga kering benar, sekitar 1-2 hari.

6. Goreng kerupuk hingga mengembang, dan siap dinikmati jadi camilan.

3 dari 4 halaman

Popcorn Karamel ala Bioskop

Popcorn merupakan camilan atau jajanan yang terbuat dari jagung yang biasanya dimakan saat sedang bersantai, menonton film di bioskop, dan acara keluarga. Kudapan satu ini memang sangat diminati oleh semua kalangan, baik anak-anak hingga orang dewasa.

Memasak popcorn sangatlah mudah hanya dengan mencampurkan satu sendok makan mentega dan 2 hingga tiga sendok biji jagung ke dalam microwave. Inilah resep makanan ringan popcorn karamel ala bioskop yang bisa kamu coba buat di rumah.

Bahan bahan:

1 cup jagung popcorn

100 gram mentega

75 ml susu kental manis

100 gram gula pasir

200 ml air

1 sdt essence vanila

1/2 sdt soda kue

100 gram mentega

Cara membuat popcorn karamel:

1. Masukkan sedikit mentega dalam panci.

2. Tuang jagung ke dalam panci secukupnya.

3. Aduk-aduk, dan setelah muncul jagung yang mengembang tutup panci namun jangan terlalu rapat.

4. Kecilkan api dan tunggu sampai semua popcorn mengembang.

5. Masak karamel dengan mencampurkan gula, susu, air, dan essence vanila sampai rata.

6. Masak di wajan dengan api yang kecil sampai warna berubah kecokelatan.

7. Matikan api dan masukkan soda kue.

8. Tambahkan mentega dan aduk rata.

9. Tuang karamel di atas popcorn dan aduk cepat sampai rata.

10. Panggang dengan api kecil lebih kurang 30 menit sambil terus diaduk selama 10 menit sekali.

11. Dinginkan dan popcorn siap disajikan.

4 dari 4 halaman

Kue Kering putri salju

Kue kering merupakan hal yang wajib ada ketika libur lebaran dan libur tahun baru. Ada banyak sekali macam kue kering yang biasa disajikan ketika libur panjang tiba. Kue kering memang cocok dijadikan sebagai makanan ringan atau cemilan di rumah.

Salah satu makanan ringan kue kering yang menjadi primadona adalah putri salju. Selain mudah dibuat, kamu juga bisa mengkreasikan sendiri kue kering sesuai dengan selera kamu. Ini resep makanan ringan kue kering putri salju ala lebaran yang bisa kamu coba buat sendiri di rumah.

Bahan bahan:

500 gram tepung terigu yang halus dan lembut. Sebaiknya di saring lebih dulu supaya hasil kue bertekstur lembut.

50 - 60 gram tepung maizena (tepung jagung)

500 gram margarin.

1/2 sdt garam dapur.

3 - 5 butir telur ayam (gunakan bagian kuningnya saja).

350 - 500 gram gula putih bubuk halus untuk melapisi kue nya.

Cara membuat kue kering putri salju:

1. Masukkan margarin ke dalam wadah besar, lalu kocok hingga mengembang.

2. Tepung maizena dan 500 gram tepung terigu yang sudah di ayak, dimasukkan ke dalam wadah besar di atas.

3. Kocok sampai mengembang.

4. Masukkan 1/2 sdt garam dapur.

5. 3 sampai 5 butir telur ayam dimasukkan satu per satu ke dalam adonan tadi. Kocok sampai merata.

6. Pastikan semua adonan tercampur dan mengembang dengan sempurna.

7. Pada tahap ini, bila diinginkan bisa ditambahkan variasi kacang tanah atau keju parut. Masukkan bahan bahan tersebut, kemudian aduk lagi sampai benar benar tercampur dengan rata.

8. Silakan membentuk adonan sesuai dengan selera dan kreativitas anda.

9. Siapkan oven sampai cukup panas (suhu dalam antara160 - 170 derajat.

10. Panggang sekitar 14 - 15 menit.

11. Supaya tingkat kematangannya rata, sebaiknya gunakan api kecil.

12. Setelah kue matang, taburi dengan gula putih halus sampai terbaluri dengan sempurna.

 

Reporter: Heri Setiawan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini