Sukses

Tips Menurunkan Berat Badan 20 Kilogram ala Miss Earth Air Aluna Rifani

Pernah punya bobot tubuh berlebih, Miss Earth Air Indonesia, Aluna Rifani mengaku sudah berhenti makan nasi sejak dua tahun lalu. Apa lagi tips sukses dietnya?

Liputan6.com, Jakarta - Tinggi semampai dan tubuh ramping jadi gambaran fisik Aluna Rifani kini. Siapa sangka, Miss Earth Air Indonesia itu ternyata pernah memiliki berat badan berlebih, hingga mencapai 70 kilogram.

Kepada Liputan6.com, Luna, begitu ia biasa disapa, mengaku baru setahun terakhir bisa memiliki berat badan ideal, yakni 50 kilogram. "Berat badanku turun 20 kilogram dalam dua tahun," ujarnya saat menyambangi KLY Office di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, 23 November 2018.

Usaha menurunkan berat badan dimulai setelah sang mama mengingatkan untuk lebih merawat diri. Ia lalu rutin nge-gym untuk mewujudkan berat badan ideal. Kini, olahraga adalah rutinitasnya setiap hari. "Sekarang aku lagi suka HIIT. Dua puluh menit intensif, sisanya bisa main-main," kata mahasiswi UGM itu.

Selain olahraga, Luna juga memerhatikan pola makan. Ia tak lagi makan nasi sejak dua tahun terakhir. Menurutnya, hal itu signifikan menjaga berat badan tetap stabil. Ia juga mengutamakan sarapan dan makan sering dalam porsi sedikit.

"Justru kalau orang nggak makan sama sekali, dia bisa sakit dan badannya malah simpan lemak untuk cadangan energinya," tutur Miss Intercontinental Indonesia 2019 itu.

Ia juga membatasi makan paling lambat pukul 5 sore. Kalau terpaksa harus mengikuti agenda malam, ia memilih hanya mengonsumsi air putih sepanjang acara. "Sama senyum saja," katanya.

Kini, ia tak lagi mengonsumsi gula dan garam. Pasalnya, ia sedang ingin membentuk otot tubuhnya. "Kebetulan, makanan Indonesia favorit aku ketoprak, gado-gado, lotek. Itu makanan aman (untuk jaga berat badan)," ujar perempuan yang bercita-cita jadi jurnalis itu.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.