Sukses

Wajah Kencang dengan Masker Minyak Kelapa Buatan Sendiri

Tak hanya membuat wajah kencang, masker minyak kelapa buatan sendiri juga bisa melembapkan kulit wajah.

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu ciri penuaan adalah kulit wajah yang mengendur. Kondisi tersebut dapat diatasi dengan minyak kelapa yang memiliki khasiat untuk membantu membuat kulit wajah Anda lebih kencang.

Minyak kelapa juga membantu menjaga kulit Anda lembap. Kondisi itu mampu mencegah kerutan dan garis-garis halus. Kandungan vitamin A dalam minyak kelapa juga meningkatkan produksi kolagen yang akan membuat kulit bebas keriput.

Vitamin E dan asam lemak dalam minyak kelapa membantu menghasilkan sel-sel kulit baru. Kandungan lainnya adalah asam laurat yang memiliki sifat antiinflamasi dan antibakteri. Penggunaan minyak kelapa secara rutin akan membuat kulit Anda lebih lembut.

Yuk, simak campuran minyak kelapa dan bahan-bahan lainnya yang dapat membuat kulit Anda lebih kencang lewat rangkuman yang diwartakan oleh Boldsky berikut ini.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Resep Kencang

Minyak Kelapa dan Madu

Madu yang dapat melembabkan kulit dan memiliki sifat anti keriput terbukti efektif dalam mengencangkan kulit wajah.

Campurkan satu sendok madu dan beberapa tetes minyak kelapa. Kemudian oleskan pada wajah dan pijat lembut dengan gerakan ke atas selama beberapa menit. Biarkan selama 20 menit dan bilas dengan air hangat.

Minyak Kelapa dan Lidah Buaya

Kandungan vitamin E dalam minyak kelapa dapat mencegah kerutan. Asam malat dalam lidah buaya membantu dalam mencapai kulit yang sempurna.

Potong daun lidah buaya segar, kupas kulitnya, dan ambil gel putih. Tambahkan 2 sendok makan gel lidah buaya dan 2 sendok makan minyak kelapa ke dalam mangkuk. Campur bahan-bahan dan oleskan ke seluruh wajah dan biarkan selama 15-20 menit. Kemudian, bilas dengan air dingin.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.