Sukses

Baru 2 Tahun Berdiri ID Photobook Raih 1 Juta Pelanggan, Ini Rahasianya

Baru dua tahun berdiri, bisnis printing asal Yogyakarta bikin satu juta wanita jatuh cinta dengan hasilnya. Berikut 5 rahasianya

Liputan6.com, Jakarta Siapa sih yang tidak suka foto? Apalagi dengan pesatnya kemajuan teknologi, membuat aktivitas berfoto jadi makin menyenangkan. Misalnya dengan adanya berbagai aplikasi editing foto yang membuat hasil jadi lebih cantik. Atau berkembangnya seri smartphone yang menawarkan fitur kamera dengan resolusi tinggi. Makin membuktikan berfoto adalah aktivitas yang tidak bisa dipisahkan dengan manusia saat ini.

Fenomena ini dimanfaatkan oleh ID Photobook sebagai peluang bisnis yang potensial. ID Photobook adalah perusahaan e-commerce yang bergerak di bidang cetak foto online. Meski belum genap 2 tahun, perusahaan ini telah mampu menunjukkan eksistensinya sebagai perusahaan e-commerce paling ramai pembeli.

Chief Marketing Officer ID Photobook Yusuf Habibi mengatakan rata-rata pembelian mencapai 1.000 album per hari. Artinya, tidak kurang dari 30.000 pembeli datang setiap bulannya. Itupun saat kondisi biasa, pembelian album mencapai titik tertinggi pada saat menjelang lebaran, musim liburan, atau momen akhir tahun di mana penjualan bisa meningkat 2-3 kali lipat. Maka tidak heran jika saat ini ID Photobook memiliki jumlah customer lebih dari 1 juta.

Kesuksesan ID Photobook juga terlihat dari jumlah follower instagram yang mencapai 260K dan 780K likers facebook. Angka ini membuat ID Photobook berada di posisi teratas dibanding perusahaan lain yang bergerak di bidang photo printing. Ditambah lagi Google customers review yang lebih dari 787 orang telah mencapai bintang 4,8 dari 5.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Apa yang membuat ID Photobook tumbuh dengan sangat cepat?

Menurut CEO ID Photobook Afrig Wasiso pencapaian ID Photobook saat ini disebabkan oleh 5P (Product, People, Price, Place/Distribution, Promotion).

Photobook

ID Photobook mengutamakan kepuasan customer sehingga sangat memperhatikan kualitas produk. Mulai dari material kertas, kualitas desain, sampai pada hasil cetak, semuanya melalui proses quality control yang ketat. Bahkan ID Photobook memberikan garansi bisa cetak ulang gratis jika customer tidak puas terhadap hasil cetak.

People

Pelayanan terbaik menjadi fokus utama ID Photobook. Sehingga, setiap customer akan merasa sedang dilayani seperti sahabat. Ramah, sabar, dan ceria adalah value dari setiap customer service di sini. ID Photobook sangat sadar, kenyamanan hati customer adalah hal mendasar dalam bisnis ini.

PriceRange

harga yang ditawarkan ID Photobook sangat terjangkau, mulai dari 99 ribu hingga jutaan rupiah. Harga yang berbeda tidak membuat kualitas menjadi berkurang. Dengan range harga yang bervariasi, diharapkan mampu memuaskan customer dengan berbagai latar belakang.

Place/ Distribution

Keberhasilan ID Photobook juga dipengaruhi oleh kejelian dalam menembak segmen pasar. Mengenai hal ini, pelanggan ID Photobook adalah wanita usia 26-35 tahun, yang seringkali mengabadikan momen-momen penting keluarga dan anak.

Promosi

Sebagai bentuk promosi, ID Photobook selalu memberikan promo yang menarik. Promo yang diberikan disesuiakan dengan target pasaran ID Photobook yaitu wanita dan ibu-ibu muda. Misalnya memberikan kejutan kepada customer yang ulang tahun, memberikan bonus atau hadiah menarik, undian paket liburan dan masih banyak lagi.

Itulah 5 hal yang membuat ID Photobook tumbuh dengan pesat selama 2 tahun. Dengan konsistensi ID Photobook untuk terus mengoptimalkan 5 hal ini, bukan mustahil jika ID Photobook akan segera mendominasi bisnis foto printing di Indonesia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini