Sukses

Festival Danau Sentarum, Upaya Kemenpar Ajak Wisatawan Malaysia ke Kalimantan Barat

Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar) akan menggelar Festival Danau Sentarum pada 25-28 Oktober 2018.

Liputan6.com, Jakarta Berpusat di Kawasan Taman Nasional Danau Sentarum Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar) akan menggelar Festival Danau Sentarum pada 25-28 Oktober 2018. Festival ini mengangkat tema "Memacu Ekowisata Lintas Batas" di Jantung Borneo yang bertujuan untuk mempromosikan daya tarik wisata di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

Festival Danau Sentarum 2018 akan digelar di empat tempat berbeda, yaitu Putussibau, Lanjak, Badau, dan Sriaman. Kapuas Hulu sendiri terletak di paling timur provinsi Kalimantan Barat yang berbatasan dengan Malaysia.

Pihak Taman Nasional sendiri mengupayakan penggunanan homestay berupa rumah betang sebagai salah satu sarana akomodasi yang tersedia. Selain itu, ada juga hotel dan glam camp sebagai alternatif pilihan akomodasi selama Festival Danau Sentarum berlangsung. Harapannya, kegiatan ini semakin mampu menarik wisatawan mancanegara, terutama Malaysia.

"Selalu ada koordinasi dari bidang pemasaran untuk kegiatan ini. Diharapkan tidak hanya menarik wisatawan lokal namun juga meningkatkan wisatawan yang melewati cross border. Wisatawan dari cross border di Badau dan Serawak, Malaysia. Kami pun sudah melakukan promosi di Malaysia untuk kegiatan ini," ujar Staf Ahli Kementerian Pariwisata Bidang Multikultural Esthy Reko Astuti dalam konferensi pers Festival Danau Sentarum di Gedung Sapta Pesona pada Senin (13/8/2018).

Esthy pun menuturkan bahwa Festival Danau Sentarum sendiri menjadi kegiatan unggulan yang masuk ke dalam daftar 100 Wonderful events Indonesia. Provinsi Kalimantan Barat sendiri tahun ini memiliki dua kegiatan besar, yakni perayaan Cap Go Meh di Singkawang dan Festival Danau Sentarum di Kapuas Hulu ini.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Beragam kegiatan menarik

Beragam kegiatan menarik akan digelar selama tiga hari. Di antaranya adalah Danau Sentarum Cruise, Parade Perahu Tradisional, Sentarum Ethnic Music Festival, Kontes Arwana Super Red, Karnaval Budaya, Festival Minum Madu, serta Pagelaran Seni Budaya dan Hiburan Masyarakat. Untuk kontes Arwana akan diselenggarakan di Putussibau. Sementara, lomba dan gelaran lainnya akan dipusatkan di Lanjak, terutama di wilayah Danau Sentarum.

Luasnya Danau Sentarum membuat para wisatawan harus menempuh perjalanan selama satu minggu untuk mengelilingi seluruh area. Itu pun harus didampingi oleh pemandu. Untuk itu, pemerintah Kalimantan Barat mengadakan Danau Sentarum Cruise untuk menjelajahi Danau Sentarum hingga Pulau Melayu menggunakan perahu bandong. Perahu bandong sendiri biasa digunakan untuk mengangkut barang seberat 200 ton. Sehingga memiliki daya tampung yang cukup luas untuk menampung ratusan orang.

 

3 dari 3 halaman

Danau Sentarum Expo 2018

Tak hanya beragam lomba dan kegiatan atraktif, Festival Danau Sentarum juga akan menggelar Danau Sentarum Expo 2018. Di sini akan dijual beragam kriya khas Kapuas Hulu. Mulai dari tenun, anyaman, tas, hingga kuliner khas.

Bupati Kapuas Hulu A.M Nasir menuturkan bahwa penyelenggaraan Festival Danau Sentarum ini menjadi bagian dari upaya untuk memperkenalkan daya tarik pariwisata di Kapuas Hulu dan menarik wisatawan untuk datang berkunjung.

"Festival ini sebagai upaya pemerintah daerah untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kapuas Hulu melalui beberapa pintu masuk. Baik Pontianak maupun Pintu Lintas Batas Negara (PLBN) yang ada di wilayah Kapuas Hulu. Selain itu, diharapkan festival ini dapat meningkatkan rasa bangga masyarakat akan alam dan budaya yang dimiliki. Serta menjadi peluang ekonomi bagi masyarakat," ujar Bupati Kapuas Hulu A.M Nasir.

Lebih lanjut Bupati Kapuas Hulu berharap digelarnya festival ini juga mengundang investor. Sehingga dapat mendorong pembangunan sarana dan prasarana di daerah wisata Kabupaten Kapuas Hulu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.