Sukses

Tas Simpel yang Fungsional bagi Kaum Urban

Dengan tas yang simpel dan fungsional dari Stod mendukung aktivitas Anda di siang maupun malam hari

Liputan6.com, Jakarta Tren fashion akan selalu berubah setiap tahunnya. Tidak hanya pakaian, perubahan tren juga terjadi pada tas. Kebanyakan orang tidak hanya mempertimbangkan desain tasnya saja. Melainkan juga fungsionalitas dari tas itu sendiri. Untuk itu, Metroxgroup merilis sebuah merek tas baru, Stod untuk memenuhi kebutuhan fashion kaum urban.

Stod sendiri merupakan merek tas yang terinspirasi dari komunitas fashion Swedia. Sesuai dengan nama mereknya yang berarti dukungan, Stod diciptakan dengan sebuah kepercayaan bahwa setiap orang tidak bisa hidup seorang diri. Dukungan menjadi suatu hal yang penting bagi manusia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Memenuhi kebutuhan kaum urban

Seluruh produk Stod dibuat dengan desain yang simpel namun tetap fungsional. Hal ini dikarenakan Stod ingin memberikan dukungan pemenuhan kebutuhan dalam segala aktivitas di siang maupun malam hari.

“Kesibukan dan mobilitas yang tinggi membuat kaum urban memerlukan tas yang bisa membawa berbagai macam perlengkapan sehari-hari dengan rapi dan tentunya nyaman dibawa ke manapun. Stöd merangkum itu semua dengan tidak hanya memberikan fitur-fitur yang dibutuhkan oleh kaum urban, namun juga dengan balutan desain yang simpel dan kekinian,” ujar Indriani Darmawan selaku Brand Manager Stöd.

 

3 dari 3 halaman

Banyak fitur

Stod hadir di Indonesia dengan empat varian desain, yakni Medieval yang merupakan backpack, Sofo yang merupakan handybag, Nacka Strand yang merupakan tote bag, dan Ostermalm yang merupakan pouch. Setiap produk tersebut memiliki beberapa fitur, seperti laptop compartment, quality zipper, weather proof, air mesh system, external pocket, side pocket, dan hidden pocket.

Dengan beragam fitur yang terdapat dalam tas Stod memungkinkan Anda membawa banyak hal untuk melakukan banyak aktivitas.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.