Sukses

Ini Dia Pulau Apung Filipina yang Viral di Media Sosial

Filipina menggebrak dunia pariwisata dengan menghadirkan sebuah pulau apung terbesar di Asia.

Liputan6.com, Jakarta Filipina menggebrak dunia pariwisata dengan menghadirkan sebuah pulau apung terbesar di Asia. Mencakup luas 4.100 meter persegi, The Infitable Island berlokasi di Subic Bay, sebuah pantai menawan sekitar 130 meter sebelah barat dari Kota Manila. Di pulau apung ini terdapat beragam wahana permainan, mulai dari ayunan raksasa, trampolin, menar, hingga seluncuran.

Menurut informasi yang dikutip dari situs resmi The Infitable Island, Selasa (24/4/2018), pulau apung instagramable ini sudah dibuka sejak April 2017, dan akan menjadi destinasi wisata musim panas bagi wisatawan dari berbagai negara.

 

Simak juga video menarik berikut ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pink Bali Lounge

Setidaknya ada tiga tempat yang bisa dinikmati wisatawan saat berada di tempat wisata ini, antara lain pemandangan pantai, Pink Bali Lounge yang sangat instagramable, dan unicorn island dengan berbagai atraksi wisatanya.

 

Bagi Anda yang tidak ingin basah-basahan, Pink Bali Lounge jadi tempat yang tepat untuk sekadar menikmati keindahan pemandangan pantai. Apalagi tempat ini juga dilengkapi dengan bean bed, payung, dan meja-meja layaknya di pantai Seminyak Bali. 

 

Untuk menikmati Pulau Apung terbesar di Asia yang ada di Filipina ini, paling tidak wisatawan perlu merogoh kocek sekitar 499 Peso atau sekitar Rp 132.000 per orang. Harga tiket masuk sedikit lebih mahal jika Anda ingin menikmati semua keseruan selama seharian penuh, yaitu 849 Peso atau sekitar Rp 226.000.

Bagaima apakah Anda tertarik berkunjung?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.