Sukses

Destinasi Wisata yang Instagramable dan Patut Dikunjungi Bila Traveling ke Italia

Ada beberapa tempat di Italia yang patut Anda kunjungi dan instgramable.

Liputan6.com, Jakarta Berlibur ke Italia merupakan impian hampir setiap orang. Jalan-jalan berbatu, rumah-rumah berwarna pelangi, patung-patung kuno, kebun-kebun anggur yang subur, kota-kota pegunungan, arsitektur yang rumit, penduduk setempat yang stylish, bahkan pizza otentik yang menggiurkan.

Ada beberapa tempat di Italia yang patut Anda kunjungi dan dijamin akan mengundang decak kagum jika Anda berfoto dan mengunggahnya di akun instagram milik Anda. Penasaran di mana saja?

Cinque Terre

Apakah Anda pernah mendengar tentang desa tebing yang terjal di Italia ini? Cinque Terre merupakan wilayah yang terletak di sebelah barat kota La Spezia dan terdiri dari lima desa berwarna-warni. Selain dapat diakses dengan kereta api, Anda dapat menghabiskan waktu dengan berkeliling di jalanan berbatu di antara rumah-rumah berwarna pastel ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Positano

Positano adalah desa yang berada di pinggir pantai Amalfi. Rumah-rumah di wilayah ini dicat berwarna pastel yang menawan dengan pemandangan langsung Laut Mediterania.

Burano

Desa nelayan kecil berwarna-warni yang berada di Venice ini akan membuat Anda terheran-heran dengan keindahannya. Burano memiliki barisan rumah berwarna-warni seindah warna pelangi. Mungkin ini adalah tempat paling berwarna di dunia.

 Pondok-Pondok Khas di Puglia

Tempat ini terlihat tidak nyata di mana ratusan pondok batu berbaris di jalan-jalan kota kecil Italia ini. Pondok-pondok ini bercat putih, berbentuk kerucut, dengan dihiasi pohon anggur dan terlihat seperti layaknya di negeri dongeng.

 Daerah Pedalaman Tuscany

Bayangkan menghirup anggur kelas dunia yang bersumber langsung dari kebun-kebun anggur di Tuscany. Keindahan alami ini tentu akan menyegarkan Anda. Jangan sampai terlewatkan mengunjungi kastil abad pertengahan yang masih berdiri kokoh di wilayah ini.

 

3 dari 3 halaman

Kota Kanal Venice

 

📍Location: #venice ===================================== 📸Featured Artist @mindz.eye Chosen by @mpapadomanolakis ================================ VISIT OUR FRIENDLY HUBS @topchaniaphoto @weddingchania @streets_and_transports @tv_greece_ @expression_greece @travelworld_addiction @exquisite_greece @great_street_photos @ig_planet_earth @igphotographia VISIT OUR FAMILY HUBS: @discover_europe_ @discover_world1 ====================================== #discover_europe_#discover_world1#travel#travelgram#travelling#traveling#travelphotography#traveller#travelholic#travelers#traveler#travellers#travels#travelbag#travelguide#travelblogger#travelinggram#travel_captures#travelpic#travelphoto#travellife#europe_gallery#europe_vacations#europe_travel

Sebuah kiriman dibagikan oleh Discover Europe (@discover_europe_) pada

Venice mungkin merupakan salah satu kota yang pasti masuk dalam daftar kota yang harus dikunjungi jika Anda berlibur ke Italia. Anda dapat menikmati keindahan kanal yang tak berujung di kota ini atau bahkan melihat kota dengan naik gondola tradisional.

The Eternal City

Dengan sejarah kuno yang membanjiri seluruh kota, sangat mudah untuk melihat mengapa Roma tetap menjadi tujuan wisata utama. Tidak hanya Colosseum dan Trevi Fountain yang ikonik, Anda bahkan bisa mendapatkan hasil foto yang instgramable di setiap sudut kota. Arsitektur dan patung-patung yang berjejer di jalanan benar-benar indah.

Pegunungan Dolomite

 

Jangan lewatkan deretan gunung-gunung yang memanjakan mata di Italia Utara ini. The Dolomites adalah rangkaian pegunungan yang luar biasa yang memberi Anda kesempatan untuk melarikan diri dari kebisingan kota-kota besar Italia.

Yurike Metriani

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.