Sukses

Maskapai Penerbangan ini Luncurkan Konsep Baru untuk Anda yang Kerap Traveling dengan Buah Hati

Kerap pusing saat traveling dengan buah hati Anda? Maskapai penerbagangan yang satu ini memberikan solusi jitu khusus untuk Anda.

Liputan6.com, Jakarta Setiap orangtua sadar bahwa traveling dengan anak kecil tidak selalu mudah, terutama ketika Anda melakukan penerbangan jarak jauh dan harus membuat mereka selalu terhibur.

Ketika Anda bepergian dengan bayi atau balita, traveling dengan penerbangan jarak jauh dapat menjadi hal yang melelahkan. Bahkan tak sedikit dari para orangtua yang kesulitan untuk menenangkan anak-anak mereka saat berada di dalam pesawat.

Seakan ingin memberikan solusi, Air New Zealand memiliki cara jitu untuk meringankan beban para orangtua saat traveling dengan anak-anak. Maskapai ini menawarkan Economy Skycouch, deretan tiga kursi ekonomi yang diubah menjadi permukaan datar dan fleksibel bagi bayi untuk beristirahat dan bermain.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bisa Tidur dengan Nyaman

Buah hati Anda akan tetap bisa berbaring dengan nyaman walaupun tanda penggunaan sabuk pengaman dalam keadaan menyala. Anda tidak harus membangunkan mereka.

Sedangkan untuk orangtua yang bepergian dengan dua anak, ada kabar yang lebih menyenangkan lagi. Maskapai ini memperbarui 'Skycouch Cuddle Belt' yang sebelumnya hanya mengizinkan dua orang dewasa, atau orang dewasa dan anak-anak, untuk bepergian bersama-sama berbaring berdampingan di kursi.

Aturan baru ini berarti bahwa dua anak dapat berdampingan, sehingga anak-anak dapat beristirahat bahkan bersama orangtua. Untuk Anda yang membawa bayi, kenyamanan dan perlindungan ekstra juga akan disediakan.

Saat ini perubahan baru tengah menunggu sertifikasi dan persetujuan pengaturan. Jika disetujui maka Air New Zealand berharap meluncurkan perubahan dalam beberapa bulan ke depan pada pesawat Boeing 777 dan 787-9 Dreamliner.

 

 

3 dari 3 halaman

Skycouch

Tentu saja, konsep Skycouch itu sendiri bukanlah hal baru. Sudah menjadi bagian dari penawaran maskapai ini sejak 2011.

Namun, General Manager Air New Zealand Anita Hawthorne mengharapkan perubahan ini menjadi lebih populer di kalangan penumpang yang sudah berkeluarga.

"Melalui proses ini, kami telah berbicara dengan banyak pelanggan yang telah melakukan perjalanan dengan Skycouch dan mereka telah membantu menginformasikan pembaruan dan perbaikan yang kami perkenalkan tahun ini."

Produk-produk baru tidak hanya tersedia di penerbangan Air New Zealand namun juga maskapai lain, karena Air New Zealand telah memberikan lisensi Skycouch kepada sejumlah maskapai penerbangan lain.

Yurike Metriani

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.