Sukses

Sarapan Gratis 1000 Chicken Muffin di 167 Resto McDonald's, Mau?

McDonald's menyiapkan 1.000 muffin di 167 restoran McDonald's yang dimulai pada pukul 06.30 sampai 11.00 WIB, Senin (12/3/2017)

Liputan6.com, Jakarta National Breakfast Day (NBD) merupakan program tahunan McDonald’s di seluruh store di Indonesia untuk memudahkan konsumen sarapan setiap hari. Tepat hari ini, (12/3/2018), McDonald's kembali merayakan NBD untuk keenam kali, sejak tahun 2013.

McDonald's menyiapkan 1.000 muffin di 167 restoran McDonald's yang ikut berpartisipasi. Sarapan gratis tersebt dimulai serentak pada pukul 06.30 sampai 11.00 WIB, selama persediaan masih ada.

Ya, setiap resto akan membagikan 1.000 Chicken Muffin dengan sistem first come, first serve. Chicken Muffin adalah menu sarapan yang berisikan setangkum English Muffin yang dilapisi saus mayonnaise dengan daging olahan ayam yang ideal untuk sarapan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

100 Lembar Kupon Free Add On

McDonald’s juga memberikan 100 lembar kupon free additional (Free Add On) pada 10-11 Maret 2018, mulai pkl. 11.00 – 21.00, untuk konsumen yang belum pernah mencoba menu breakfast McDonald’s (Muffin, Hot Cakes, Big Breakfast). Free Add On dapat digunakan pada tanggal 12 Maret 2018 yaitu Hash Brown dan kopi atau teh.

Free Add On dalam bentuk E-Coupon bisa dipakai dengan menunjukan screen shot atau tampilan layar handphone game TANGKAP MUFFINMU pada social media McDonald’s Indonesia

 

3 dari 3 halaman

Promo McDonald's

McDonald’s juga menggelar promo untuk melengkapi sarapan Anda pada saat National Breakfast Day 2018. Kopi atau Teh dan Hash Brown seharga Rp 9.091, dan Kopi/Teh seharga Rp 4.545, keduanya belum termasuk pajak.

McDonald’s juga menggandeng beberapa komunitas dan organisasi untuk menebarkan semangat sarapan di pagi hari pada ‘National Breakfast Day’. Sebagian besar komunitas dan organisasi yang terlibat adalah yang bekerja melayani publik, terutama di pagi hari.

Misalnya pegawai CommuterLine, Trans Jakarta, Guru, Polisi serta para Satuan Keamanan. McDonald’s menyadari bahwa rekan-rekan petugas pelayanan publik ini berperan besar pada kelancaran aktivitas masyarakat di pagi hari.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.