Sukses

7 Cara Pintar Mengelola Bonus Tahunan

Berikut cara pintar yang dapat dilakukan dalam mengelola bonus yang didapatkan.

Liputan6.com, Jakarta Bonus merupakan bentuk apresiasi yang diberikan perusahaan atas kerja keras Anda selama bekerja. Mendapatkan bonus ibaratkan mendapatkan durian runtuh, jika Anda tidak bisa mengelolanya dengan baik, bisa saja bonus yang didapatkan hilang begitu saja tanpa sisa. Dilansir dari The Every Girl, Jumat (9/6/17), berikut cara pintar yang dapat dilakukan dalam mengelola bonus yang didapatkan.

1. Tabungan
Mulailah membuat tabungan khusus ketika Anda mendapatkan bonus, terlebih dalam jumlah yang cukup besar. Hal ini akan membantu Anda ketika suatu waktu berada dalam keadaan darurat. Karena tidak ada yang bisa menjamin Anda akan selalu sehat dan bekerja di lingkungan yang sekarang.

2. Dana Pendidikan
Bagi Anda yang sudah menikah, mulailah memikirkan dana pendidikan bagi buah hati. Meskipun mereka masih bayi, Anda sudah harus memikirkan dan menabung untuk biaya pendidikan mereka kelak. Mengingat dari tahun ke tahun biaya pendidikan semakin bertambah mahal.

3. Membeli Barang Impian
Apabila berkeinginan membeli barang-barang baru yang harganya cukup mahal, Anda bisa memanfaatkan bonus yang didapatkan untuk memperoleh barang impian. Anda bisa membeli mobil baru, barang elektronik atau pun perabotan rumah tangga.

4. Investasi
Apabila senang dengan tantangan, Anda bisa memulai investasi untuk meningkatkan kebebasan finansial. Anda bisa berinvestasi di luar asuransi yang dimiliki seperti properti atau pun bisnis yang menjanjikan.

5. Investasi Untuk Diri Sendiri
Maksudnya di sini, apabila Anda tertarik dengan ilmu baru, mulai sekarang Anda bisa meng-upgrade kemampuan baru di luar keahlian Anda. Dengan memanfaatkan bonus yang didapatkan, Anda bisa membeli buku-buku, mengikuti seminar dan workshop, mengikuti kursus online atau pun private dengan para ahlinya.

6. Kegiatan Sosial
Agar bonus Anda semakin berkah, sudah saatnya berbagi dengan mereka yang membutuhkan. Karena semakin banyak Anda memberi untuk orang lain, maka semakin banyak yang akan Anda terima.

7. Liburan
Dengan bonus yang didapatkan, sudah saatnya bersenang-senang tanpa harus memikirkan pekerjaan. Anda bisa jalan-jalan dengan orang terdekat sambil berwisata kuliner dan berbelanja karena sudah saatnya menikmati hasil kerja keras yang dilakukan selama ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.