Sukses

Sensasi Masuk Dunia Game Sci-Fi Populer dalam Kabin Pesawat

Begini pengalaman seru masuk dunia game sci-fi populer TAGG dari Six Capital dalam pesawat AirAsia

Liputan6.com, Jakarta Ingin mendapatkan pengalaman seru terbang dengan sensasi dunia game? AirAsia Indonesia dan Six Capital, sebuah perusahaan keuangan berbasis teknologi dari Singapura, menjalin kerja sama baru dengan memberikan dekorasi di pesawat Airbus A320-200. Pesawat ini mendapatkan livery baru dengan karakter dari game TAGG, sebuah game sci-fi yang dapat dijadikan sumber penghasilan baru bagi para penggemar game.

Inilah livery baru pesawat AirAsia dengan tema game TAGG yang dikeluarkan oleh Sixcap, perusahaan keuangan asal Singapura, Kamis (15/12/2016)

“TAGG memfasilitasi para gamer menjalani passion-nya sekaligus mencari nafkah, untuk bersama-sama menciptakan dampak sosial-ekonomi yang konkret dan positif,” ungkap Paul Teng, Co-founder dan CEO Sixcap saat peluncuran livery baru AirAsia Indonesia di Hanggar 4 GMF AeroAsia, Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Kamis, (15/12/2016).

Sejak diluncurkan, TAGG sendiri sudah memiliki 100 ribu anggota dengan 10 ribu member aktif. Setiap harinya pengguna game yang mengombinasikan permainan dunia virtual dengan teknologi keuangan di kehidupan nyata ini terus bertambah di kawasan Asia Tenggara. Ditargetkan dengan kerja sama antara AirAsia dan Sixcap dapat meningkatkan pengguna TAGG hingga 1 juta pemain hingga akhir tahun depan.

Inilah livery baru pesawat AirAsia dengan tema game TAGG yang dikeluarkan oleh Sixcap, perusahaan keuangan asal Singapura, Kamis (15/12/2016)

“Solusi yang dikembangkan oleh Sixcap merefleksikan salah satu prinsip yang diemban oleh Airasia, berpikir inovatif. Melalui TAGG, Sixcap memberikan inspirasi kepada masyarakat untuk berinovasi dan mewujudkan mimpi menjadi nyata,” Ujar Dendy Kurniawan CEO Group AirAsia untuk Indonesia.

Seluruh pengerjaan untuk mengubah livery pesawat ini dilakukan oleh GMF Aero Asia, penyedia jasa perawatan, perbaikan dan overhaul (MRO) terkemuka di Asia tenggara. GMF Aero Asia juga melakukan layanan pemeliharaan untuk semua pesawat Airbus A320 AirAsia Indonesia dan Airbus A330 Indonesia AirAsia X.

Saat Liputan6.com masuk, pesawat yang memiliki kode PK-AZA ini memiliki penampilan yang menarik dengan beberapa karakter game TAGG yang menjadi titik fokus pada desainnya. Para penumpang akan disambut oleh pramugari AirAsia yang ramah dan mengantarkan penumpang ke dalam sebuah pengalaman baru.

Inilah livery baru pesawat AirAsia dengan tema game TAGG yang dikeluarkan oleh Sixcap, perusahaan keuangan asal Singapura, Kamis (15/12/2016)

Seluruh bagian bagasi kabin pesawat telah diberikan poster yang memperlihatkan keadaan di dalam game, mulai dari suasana, tokoh dalam permainan,hingga beberapa tempat yang membuat para penumpang masuk dalam dunia TAGG. Tidak lupa juga pada sandaran kursi ditampilkan juga beberapa tokoh dari TAGG dan intruksi untuk mengunduh permainannya.

“Ke depannya pesawat AirAsia direncakanan akan memakai WiFi, jadi para penumpang bisa mendownload TAGG dan bisa memainkan game ini di atas pesawat kita. Kita berharap juga para pemain TAGG bisa jadi pelanggan setianya Air Asia,” tutup Dendy.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini