Sukses

Penasaran dengan Rasa Es Krim Tambah Sambal? Ikuti Tantangan Ini

Melalui Tantangan Sambal ABC, masyarakat Indonesia diharapkan dapat lebih berani mencoba berbagai jenis makanan dengan sambal.

Liputan6.com, Jakarta Secara tidak sadar, sambal menjadi sahabat terbaik ketika makan makanan yang berkuah seperti bakso, soto dan mie instan. Apalagi ketika mencoba penganan di sore hari seperti bakwan, risoles, dan kroket yang butuh sambal sebagai penambah rasa. Tapi bagaimana rasanya bila memadukan sambal dengan es krim atau roti cokelat? Bila penasaran, Anda bisa coba mengikuti “Tantangan Sambal ABC” yang diadakan di berbagai kota di Indonesia.

Tantangan ini akan diberikan bagi 6 ribu orang di 5 kota besar seperti Yogyakarta, Surabaya, Jakarta, Bandung dan Medan. Tugasnya cukup mudah dan membuat perut kenyang, yaitu mencicipi berbagai makanan dan penganan khas daerah mereka dengan Sambal ABC. Dipandu oleh Chef Bara, para peserta akan diajak untuk mencoba Gudeg, Otak-otak, Sate Kambing, Kerak Telor, Lontong Cap Gomeh, Pisang Goreng, Martabak, Roti Bakar, hingga Es Krim Vanila.

“Melalui ‘Tantangan Sambal ABC’ ini, kami berharap masyarakat Indonesia dapat lebih berani bereksplorasi dan mencoba berbagai jenis makanan dengan sambal dan semakin mencintai kuliner lokal khas nusantara,” tutur Dhiren Amin, Group Marketing Manager Heinz ABC beberapa waktu lalu di Tesate Menteng.

Chef Bara Pattiradjawane, yang akan berkeliling mengajak masyarakat mengikuti tantangan ini, menceritakan bahwa rasa pedas merupakan ciri khas yang tidak terpisahkan dari kuliner Indonesia. Hal inilah yang akan membuat “Tantangan Sambal ABC” akan semakin unik dan menarik. Tantangan ini diharapkan juga bisa membuat berbagai kuliner Indonesia semakin populer.

“Dalam perjalanan ini, saya mengajak masyarakat untuk bereksplorasi dan mendapatkan kejutan rasa baru yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya,” tutup Chef Bara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini