Sukses

Tips Pilih Oleh-Oleh Khas Nusantara Berkualitas

Tentu Anda menginginkan tanda cinta dengan kualitas terbaik. Bagaimana cara memilih oleh-oleh?

Liputan6.com, Jakarta Membeli oleh-oleh saat berpergian sudah lama menjadi tradisi. Oleh-oleh yang biasanya berupa makanan, diberikan kepada keluarga tercinta bahkan teman-teman yang tidak ikut berpergian. Oleh-oleh pun menjadi tanda cinta, bukti Anda mengingat dan perhatian dengan orang-orang terkasih.

Dengan begitu, tentu Anda menginginkan tanda cinta dengan kualitas terbaik. Sementara mungkin akan lebih sulit untuk menemukannya di saat Anda belum mengenal lingkungan tempat membeli oleh-oleh.

Chef Rahmat Kusnedi Pastry Chef dan President of Indonesia Pastry Alliance pun memberikan tips untuk memilih oleh-oleh dengan kualitas terbaik. Pertama-tama, Anda harus mengenali dulu oleh-oleh yang dibeli.

"Tentu semua orang penginnya oleh-oleh yang terbaik, makanya kita harus selektif. Kenali dulu apa yang mau kita beli, bagaimana bentuk dan rasa yang seharusnya," kata dia di Jakarta, Kamis (8/9/2016).

Rahmat menjelaskan, penampakan luar oleh-oleh biasanya cukup menentukan kualitasnya. Maka, Anda harus teliti melihat kemasan dan bentuk dari oleh-oleh.

"Kalau packaging-nya, eyecatching, menarik, kalau bisa Anda bisa merasakan rasanya dan teksturnya, sesuai atau tidak," ungkap Rahmat.

Kemudian, Anda juga perlu melihat tanggal kedaluwarsa produk dan apakah produk terdaftar di BPOM. Mudah bukan? Yuk, mulai kenali oleh-oleh sebelum memutuskan membeli.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini