Sukses

Bayi Penguin Bernama Bowie Lahir Setelah Kematian Sang Musikus

Untuk mengenang kepergian David Bowie, salah satu kebun binatang sengaja menggunakan namanya untuk seekor bayi penguin yang baru lahir.

Liputan6.com, Jakarta Kepergian penyanyi dan komposer David Bowie pada awal tahun ini cukup menyedot perhatian publik. Sebab, Bowie termasuk bintang rock legendaris dengan karya-karya yang dikagumi di seluruh dunia.

Ternyata untuk mengenang kepergian Bowie, salah satu kebun binatang di Ohio, Amerika Serikat, sengaja menggunakan namanya untuk seekor bayi penguin pertama yang lahir pada 2016.

Penguin bernama Bowie itu termasuk dalam spesies penguin terkecil di dunia. Telurnya menetas saat sang rockstar merayakan ulangtahunnya yang ke-69, yakni pada 8 Januari 2016. Namun, saat itu penguin tersebut belum diberi nama.

Setelah pihak kebun binatang mencari saran nama untuk penguin mungil itu melalui Facebook, nama Bowie adalah nama yang mencuat. Saran tersebut datang setelah sang rockstar dikabarkan meninggal dunia.

Sebenarnya, tanggal 8 Januari juga menjadi hari kelahiran penyanyi legendaris Elvis Presley. Namun karena kebun binatang sudah memiliki penguin bernama Elvis, maka Bowie dinilai sebagai nama yang tepat.**

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.