Sukses

7 Tanda Rumah yang Akan Diincar Pencuri

Waspada, pencuri masuk ke rumah Anda dengan mencermati tanda-tanda pada rumah.

Liputan6.com, Jakarta Kejahatan bisa terjadi di mana saja dan kapan saja. Sebagai individu, kita harus waspada dan berusaha untuk menangguli hal-hal yang memicu terjadinya kejahatan. "Sebagai pencuti itu impulsif dan tidak melihat lebih jauh peluang yang mereka lihat," ujar Joseph B. Kuhns, Ph.D., profesor Peradilan Pidana dan Kriminologi di University of North Carolina, Amerika Serikat.

Juga mengutip dari laman goodhousekeeping, Selasa (23/6/2015), ia juga mengatakan sebagian kecil dari pencuri akan mengintai lokasi sebelum mereka mencoba untuk masuk.

Sangat perlu diwaspadai, bukan? Terutama ketika Anda harus meninggalkan rumah selama berhari-hari seperti saat mudik lebaran. Lantas, bagaimana mengatasinya? Coba cermati tanda-tanda berikut ini.

1. Mengeluar Tong Sampah

Tong sampah Anda sudah keluar pada kamis, sedangkan pengambilan sampah rutin dilakukan pada Senin. Mengapa Anda melakukan hal tersebut? Tentu, karena tidak ingin membiarkan sampah menumpuk di dalam rumah selama berhari-hari saat Anda pergi. Hal tersebut pun diketahui oleh para pencuri bahwa rumah Anda kosong.

2. Semak Tinggi

Semak-semak tinggi bukan hanya menghalangi pemandangan tetangga ke rumah Anda secara langsung, tetapi juga menghalangi mereka untuk melihat adakah pencuri yang tengah berusaha masuk ke rumah Anda.

3. Jendela di Garasi

Jelas, jika Anda membiarkan pintu garasi terbuka, hal tersebut akan memudahkan akses bagi para pencuri. Demikian juga, dengan jendela garasi. Setidaknya, terdapat 80% dari mereka yang mengintip ke dalam rumah melalui jendela tersebut.

4. Hewan Peliharaan

Mempunyai hewan peliharaan ternyata bisa berdampak buruk bagi keselamatan rumah Anda. Sebab, kecenderungan pemilik hewan akan membiarkan jendela terbuka agar udara luar dapat masuk dan membuat nyaman peliharaan mereka. Pencuri pun akan senang karena satu pintu masuk terbuka untuk mereka.

5. Nama Terdapat di Kotak Surat

Kadang-kadang mereka cermat untuk memulai langkah dengan mencari nomor rumah. Hal tersebut akan lebih mudah jika mereka sudah mengetahui nama Anda. Ketika rumah di telepon dan tidak ada yang mengangkat, mereka pun akan beraksi.

6. Pembantu Diberikan Kunci

Pembantu rumah tangga, terutama yang tidak menetap, dapat dengan mudah diserang oleh para pencuri. Meksipun tidak secara fisik, pencuri bisa mengamati kapan mereka terluka atau kebiasaan mereka menaruhi kunci cadangan tersebut.

7. Lampu Mati Tiap Malam

Ketika hampir semua lampu dimatikan saat malam hari, itu saat yang tepat bagi para pencuri untuk melancarkan aksi mereka. Meskipun demikian, menurut survei, sebagian besar pencuri sebenarnya senang melakukan pekerjaannya saat siang hari ketika pemilik rumah keluar. Sebab, bisa saja lampu yang gelap tersebut memiliki sensor gerak. (Auf/Ibo)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini