Sukses

Dua Buruh Tersetrum saat Bekerja, Listrik Satu Kampung di Probolinggo Padam

Beruntung kedua buruh bangunan itu hanya menderita luka bakar dalam insiden tersebut.

Liputan6.com, Jakarta Warga Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo dibuat bingung usai listrik si sekitar wilayah mereka tinggal tiba-tiba padam. Usut punya usut ternyata penyebabnya adalah adanya dua orang pria yang tersetrum saat sedang bekerja.

Budi (36) salah seorang warga menuturkan kejadian itu terjadi pada Senin (28/2/2022) sore. Kedua pria yang tersetrum itu adalah buruh bangunan yang bernama Wahab dan Wahidi.

"Jadi mereka sedang pasang atap rumah salah seorang warga. Eh pas seng diangkat ternyata ada kabel telanjang," kata Budi, Senin (28/2/2022).

Saat insiden itu terjadi, kedua buruh bangunan itu pun terjatuh dari tempat mereka memasang atap. Beruntung mereka langsung ditolong warga dan dilarikan ke rumah sakit usai tersetrum,

"Mereka selamat. Mereka hanya menderita luka bakar dan ada yang luka parah yang satunya itu,"

Budi menjelaskan bahwa saat keduanya tersetrum, listrik di sejumlah rumah warga di wilayah tersebut langsung padam. Hal itu pun sempat membuat warga bingung.

"Yang bikin bingung itu karena ada suara orang terjatuh, sesaat sebelum listrik padam" ucapnya.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.