Sukses

Ingin Rencana Bukber Tak Hanya Wacana? Lakukan 4 Hal Ini

Lakukan ini agar rencana bukber dengan teman lama tak hanya sekadar wacana.

Liputan6.com, Jakarta Bulan Ramadan kerap dimanfaatkan sebagai ajang menjalin silaturahmi. Tak hanya bagi teman dekat, tapi juga bagi para teman lama yang jarang bertemu. Buka puasa bersama kawan lama tentu akan sangat mengasyikkan apalagi bisa saling melepas rindu.

Sayangnya, sering kali rencana buka puasa bersama teman lama tak kunjung terlaksana dan hanya sekadar jadi wacana. Padahal sayang sekali jika momen buka puasa bersama ini kalian lewatkan untuk bersilaturahmi.

Namun, ada beberapa hal yang bisa kalian lakukan nih untuk membuat rencana bukber tak sekedar jadi wacana, apa saja ya?

1. Bentuklah panitia

Jika rencana buka bersama akan dilakukan oleh banyak orang, bentuklah panitia kecil-kecilan. Kalian bisa bagi-bagi tugas nih untuk sekadar booking tempat atau yang lainnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

2. Jangan terlalu banyak suara

Kalau terlalu banyak suara, pasti akan susah juga menentukan keputusannya. Karena itu, lebih baik panitia yang telah dibuat tadi yang menentukan, lalu baru didistribusikan ke yang lain.

3. Pertimbangkan jumlah iuran

Hal yang tak kalah penting adalah tentukan iuran sesuai kemampuan bersama. Jangan sampai ada yang tak bisa ikut karena keberatan dengan iuran yang ditentukan ya.

4. Utamakan kebersamaan

Hal terakhir yang tak kalah penting ialah utamakan keinginan bersama ya. Jangan ada yang egois dalam penentuan tempat makan dan waktu.

 

Reporter: Fitriandiani

Sumber: Bintang.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.