Sukses

4 Caleg PDIP Raih Suara Tertinggi Se-Indonesia

Mereka adalah Karolin Margret Natasa, Puan Maharani, I Wayan Koster, dan Rieke Diah Pitaloka.

Liputan6.com, Jakarta - 4 Calon anggota legislatif (caleg) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan meraih suara tertinggi dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2014. Empat caleg yang meraih suara tertinggi, yaitu Karolin Margret Natasa, Puan Maharani, I Wayan Koster, dan Rieke Diah Pitaloka.

Berdasarkan rekapitulasi model E-3 DPR daftar calon DPR terpilih yang dibacakan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Karolin Margret Natasa meraih suara terbanyak di Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Barat dengan 397.481 suara. Selanjutnya, Puan Maharani meraih suara 369.927 suara dari Dapil Jawa Tengah V.

Sedangkan urutan ketiga diraih oleh Koster dari dengan perolehan 260.342 suara dari Dapil Bali. Sementara urutan keempat diduduki Rieke Diah Pitaloka dengan 255.064 suara dari Dapil Jawa Barat VII.

Selanjutnya di posisi kelima hingga kesepuluh diraih Edhie Baskoro dari Partai Demokrat dengan 243.747 suara dari Dapil Jawa Timur VII, Nusron Wahid dari Partai Golkar, 243.021 suara Dapil Jawa Tengah II.

Olly Dondokambey juga dari PDIP dengan 237.620 suara dari Dapil Sulawesi Utara, Dodi Reza Alex Noerdin dari Partai Golkar dengan 203.246 suara dari Dapil Sumatera Selatan I.

Hanafi Rais dari Partai Amanat Nasional (PAN) dengan 197.915 suara dari Dapil Daerah Istimewa Yogyakarta dan terakhir Hasan Aminuddin dari Partai Nasdem dengan 190.226 suara dari Dapil Jawa Timur II.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini