Sukses

9 Manfaat Jeruk Lemon untuk Wajah, Bantu Cegah Penuaan hingga Mencerahkan

Liputan6.com, Jakarta Manfaat jeruk lemon untuk wajah dapat kita rasakan apabila rutin menggunakannya. Jeruk lemon juga bisa dijadikan pilihan perawatan alami yang aman. Bahkan sekarang sudah banyak produk kecantikan yang menggunakan jeruk lemon sebagai bahan utamanya.

Manfaat jeruk lemon untuk wajah dapat dipengaruhi oleh kandungan nutrisi yang terkandung di dalamnya. Mengutip Healthline, jeruk lemon mengandung vitamin C dan asam nitrat yang baik untuk pengobatan alami kulit, seperti mencerahkan dan mencegah penuaan.

Manfaat jeruk lemon untuk wajah bisa kamu dapatkan tanpa efek samping pada tubuhmu. Meskipun begitu, kamu tidak dapat menggunakan jeruk lemon setiap hari sebab hal itu dapat memicu iritasi pada kulit wajah.

Berikut ini Liputan6.com ulas mengenai manfaat jeruk lemon untuk wajah yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Senin (24/10/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Manfaat Jeruk Lemon untuk Wajah

1. Mencerahkan Kulit Wajah

Manfaat jeruk lemon untuk wajah yang pertama adalah dapat membantu mencerahkan kulit. Menurut Linus Pauling Institute di Oregon State University, vitamin C dapat membantu mengurangi produksi melanin. Melanin adalah pigmen yang bertanggung jawab untuk penampilan area hiperpigmentasi yang lebih gelap. Vitamin C dapat membantu memudarkan pigmentasi serta menghaluskan permukaan kulit dan mengurangi kekusaman.

2. Bantu Mencegah Penuaan Dini

Jeruk lemon dapat membantu mengurangi penuaan dini dengan melindungi kulit dari keriput kulit yang disebabkan oleh paparan sinar matahari. Lemon dapat menghilangkan garis-garis halus, noda, kerutan, dan tanda penuaan lainnya.

Vitamin C juga membantu mengurangi kerutan dini dengan merangsang pertumbuhan kolagen. Kulit dengan kolagen sehat akan terhindari dari kerutan penuaan dini. Lemon juga penuh dengan antioksidan alami. Ini secara efektif dapat memerangi radikal bebas yang merusak dan menghilangkannya sepenuhnya dari tubuh.

3. Menyamarkan Bekas Jerawat

Hal ini dipengaruhi oleh kandungan AHA (alpha hydrocy acid) di dalam jeruk lemon. Perasan jeruk lemon mengandung asam sitrat yang bersifat eksfolian. Kandungan ini dapat melepaskan sisa-sisa sel kulit mati. Dengan begitu, bekas jerawat yang merupakan sel kulit yang rusak akan cepat terganti dengan sel kulit baru.

Cara memudarkan bekas jerawat dengan jeruk lemon sangat mudah. Cukup usapkan langsung sebuah lemon pada muka kamu dan biarkan selama 10 menit. Lakukan secara rutin sampai bekas jerawat di muka kamu hilang.

3 dari 4 halaman

Manfaat Jeruk Lemon untuk Wajah

4. Mengobati Jerawat

Beberapa penelitian telah menyimpulkan bahwa lemon mengandung efek antibakteri yang kuat sehingga dapat mengatasi jerawat yang disebabkan oleh bakteri. Jeruk lemon juga sangat ampuh untuk mengobati jerawat yang kadang muncul saat momen sindrom pra haid datang.

Cara menggunakannya yakni ambil 1 jeruk lemon lalu peras airnya kemudian campurkan ke dalam air. Oleskan langsung campuran perasan jeruk lemon dengan air pada bagian yang berjerawat dengan menggunakan cotton bud, lalu diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air.

Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan manfaat jeruk lemon dengan meminum air perasan 1 buah lemon utuh dicampur dengan 3 gelas air. Simpan di dalam botol untuk diminum sepanjang hari. Air lemon ini akan membantu mengatasi jerawat dari dalam tubuh.

5. Menghilangkan Komedo

Khasiat tersebut diperoleh dari salah satu kandungan jeruk lemon, yakni asam sitrat yang berguna untuk mengangkat sisa sel kulit mati.

Cara menggunakannya yaitu dengan mengoleskan air perasan jeruk lemon pada daerah wajah yang terdapat komedo dengan menggunakan cotton bud, lakukan secara rutin dan teratur setiap hari setelah membersihkan wajah.

6. Mengatasi Wajah Berminyak

Wajah berminyak tentunya akan sangat menganggu penampilan. Kulit yang berminyak akan selalu tampak kusam. Oleh karena itu, dengan manfaat jeruk lemon untuk wajah, kamu bisa mengurangi produksi minyak berlebih di wajah.  

Asam sitrat pada lemon bekerja sebagai astringen (zat yang menyebabkan pengerutan jaringan sehingga dapat mengurangi sekresi) alami. Cara menggunakannya cukup mudah, kamu bisa meneteskan air lemon ke kapas, lalu mengusapkan ke wajah setelah mandi untuk mengurangi produksi minyak.

4 dari 4 halaman

Manfaat Jeruk Lemon untuk Wajah

7. Memutihkan Wajah

Manfaat jeruk lemon untuk wajah berikutnya adalah untuk memutihkan kulit. Lemon mengandung asam sitrat yang berfungsi sebagai komponen pemutihan alami. Sifat pemutih di dalamnya termasuk membantu mencerahkan dan membersihkan kulit.

Kamu tinggal menyampurkan 2 sendok makan air perasan jeruk lemon dengan 3 sdm air putih, aduk rata dan oleskan ke seluruh wajah dan leher. Biarkan selama 30 menit dan cuci dengan air dingin. Ulangi langkah ini setiap hari untuk mencapai hasil yang lebih maksimal dalam waktu yang singkat. Kamu juga dapat menambahkan madu ke dalam campuran ini untuk membantu mengurangi segala jenis iritasi kulit.

8. Mengangkat Sel Kulit Mati

Jeruk lemon sebagai sumber vitamin C baik untuk kesehatan kulit wajah. Kulit jeruk lemon dipercaya ampuh sebagai eksfoliasi untuk mengangkat sel kulit mati. Kulit jeruk lemon yang kaya akan antioksidan juga mampu melawan radikal bebas.

Khasiatnya dapat kamu peroleh dengan membuat masker kulit jeruk lemon di rumah untuk mengangkat sel kulit mati. Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu mencampurkan tepung, susu dingin, dan bubuk kulit jeruk lemon untuk membersihkan dan mengeksfoliasi wajah.

9. Mencerahkan Bibir

Tidak hanya mampu mencerahkan wajah, jeruk lemon juga dapat digunakan sebagai pelembab sekaligus pencerah bibir alami. Kandungan AHA pada perasan air jeruk lemon dapat bekerja sebagai exfoliator kimia sehingga dapat mengangkat kulit-kulit mati. Tapi perlu diingat, cara ini tidak dianjurkan bagi kamu yang memiliki bibir sensitif.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.