Sukses

6 Potret Maryam Putri Sulung Oki Setiana Dewi, Sudah Hafal Al-Qur'an di Usia 8 Tahun

Putri sulung Oki Setiana Dewi juga bercita-cita menjad ustazah.

Liputan6.com, Jakarta Menikah dengan Ory Vitrio pada tahun 2014, Oki Setiana Dewi dikaruniai empat buah hati. Kehadiran empat buah hatinya yang bernama Maryam Nusaibah Abdullah, Khadeejah Faatimah Abdullah, Ibrahim Muhammad Abdullah dan Sulaiman Ali Abdullah membuat keluarga kecil pasangan ini makin berwarna.

Anak sulung Oki Setiana Dewi yakni Maryam Nusaibah Abdullah belum lama ini bikin warganet salut lantaran bercita-cita menjadi ustazah. Cerita soal cita-cita buah hatinya ini dituliskan Oki Setiana Dewi lewat keterangan unggahannya di Instagram pada (20/4/2022).

Selain ingin mengikuti jejak sang bunda, gadis cantik nan pintar kelahiran 2014 itu juga sudah hafal Al-Qur’an sejak usia 8 tahun. Kemampuan menghafal Al-Qur’an Maryam di usia belia ini bikin warganet tersentuh dan salut dengan didikan Oki Setiana Dewi.

Keinginan Maryam jadi ustazah dan penghafal Al-Qur’an banjir doa dari warganet. Diketahui di usia 3,5 tahun, Maryam Nusaibah sudah hafal 18 surat. Kini menginjak usia 8 tahun, hafalan Maryam tentunya sudah bertambah.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret Maryam putri sulung Oki Setiana Dewi, Senin (25/4/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Maryam Nusaibah Abdullah merupakan anak pertama Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio.

3 dari 7 halaman

2. Lahir pada 5 Desember 2014, usia keponakan Ria Ricis ini genap 8 tahun pada bulan Desember 2022 mendatang.

4 dari 7 halaman

3. Selain sudah dikenalkan dengan Al-Qur’an sejak kecil, Maryam juga sudah diajarkan untuk berhijab sejak usia belia.

5 dari 7 halaman

4. Cita-cita dan kemampuan menghafal Maryam di usianya yang belum genap 8 tahun bikin warganet salut.

6 dari 7 halaman

5. Anak sulung dari 4 bersaudara, Maryam tentunya menjadi contoh yang baik untuk ketiga adiknya.

7 dari 7 halaman

6. Ingin ikuti jejak sang bunda jadi ustazah, kakak Khadeejah Faatimah Abdullah ini selalu ikut sang bunda ketika ceramah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.