Sukses

6 Potret Hayatul Ma'rifah, Wanita yang Disebut Mirip Ivan Gunawan

Potret Rifah, wanita yang mirip Ivan Gunawan versi pakai hijab.

Liputan6.com, Jakarta TikTok kini tengah banyak diminati para pengguna media sosial. Tak heran jika kini banyak informasi viral yang berasal dari media sosial asal China tersebut. Salah satunya bermunculan sosok orang biasa yang mirip artis.

Seperti sosok Hayatul Ma'rifah. Wanita ini belakangan ramai diperbincangkan lantaran memiliki penampilan dan wajah yang mirip dengan artis sekaligus desainer kondang, Ivan Gunawan. Ia menjadi terkenal usai mengunggah beberapa video di akun TikTok miliknya. 

Menilik dari akun Instagram miliknya, wanita asal Pekanbaru tersebut merupakan seorang beauty vlogger. Dirinya menjadi viral dan banyak entizen yang menyebut jika ia memang mirip dengan sang desainer versi hijab.

Bahkan saking viralnya, akhirnya wanita yang akrab disapa Rifa ini berkesempatan bertemu dengan Ivan Gunawan dipertemukan dalam acara televisi. Penasaran seperti apa potretnya?

Berikut ini Liputan6.com rangkum, 6 potret Hayatul Ma'rifah seorang beauty vlogger yang disebut kemabran Ivan Gunawan yang dilansir dari Instagram pribadinya, Rabu (23/12/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Viral di media sosial, inilah paras cantik Hayatul Ma'rifah yang disebut-sebut kemabran Ivan Gunawan.

3 dari 7 halaman

2. Dilihat dari bio Instagram miliknya, Rifa diketahui seorang beauty vlogger.

4 dari 7 halaman

3. Wanita asal Balikpapan ini kerap mengunggah potret makeup wajah dengan berbagai konsep di Instagramnya.

5 dari 7 halaman

4. Beberapa netizen setuju jika Rifa adalah kemabran Ivan Guanwan versi pakai hijab.

6 dari 7 halaman

5. Saking viralnya di media sosial, beberapa waktu lalu ia berkesempatan bertemu langsung dengan sang desainer.

7 dari 7 halaman

6. Jadi beauty vlogger dan aktif di media sosial, Rifa memiliki lebih dari 1.500 followers di Instagram.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini