Sukses

Viral Bantal Bentuk Pocong Dijual Online, Mau Ikut Koleksi?

Kamu tertarik untuk membeli bantal pocong ini?

Liputan6.com, Jakarta Bagi sebagian orang mungkin mengalami jika tak bisa tidur tanpa adanya bantal guling. Meski bentuk bantal guling umumnya adalah berbentuk bulat bak tabung, namun siapa yang menyangka jika kini terdapat bantal guling dengan bentuk hantu-hantu Indonesia.

Baru-baru ini kembali beredar luas di media sosial menganai adanya bantal berbentuk pocong yang dijual secara online di salah satu e-commerce. Tak tangung-tanggung bantal berbentuk pocong tersebut memiliki ukuran cukup besar hampir setara tinggi orang dewasa.

Melalui akun Twitter @txtdarionlshop, seseorang mengunggah dua buah foto bantal berbentuk boneka pocong yang terjual di salah satu e-commerce. Unggahan foto ini pun langsung menarik perhatian publik.

Hingga saat ini, unggahan tersebut telah di retweet sebanyak 381 kali dan mendapatkan tanda suka lebih dari 3,9 ribu kali.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Miliki ukuran nyata dan desain detail

Unggahan mengenai adanya bantal boneka berbentuk pocong ini langsung curi perhatian publik. Pasalnya, bantal tersebut memiliki ukuran hampir setinggi orang dewasa. Hal ini terlihat dari unggahan pendukung mengenai review bantal pocong tersebut.

Tak hanya itu saja, desain detail yang ada pada bantal tersebut juga menarik perhatian publik. Pasalnya, bantal tersebut dibuat memiliki corak cukup kotor seperti terkena tanah serta darah. Untuk memiliki bantal pocong ini kamu pun harus merogoh kocok sebesar Rp 199.000 lho.

3 dari 4 halaman

Respons netizen

Unggahan mengenai adanya bantal pocong ini pun langsung menyedot perhatian publik. Tak sedikit pula netizen yang bertanya-tanya mengenai alasan untuk membeli bantal pocong tersebut. Bahkan, sebagian besar orang cukup geleng-geleng kepala mengenai adanya bantal berbentuk pocong tersebut.

"apa kalo kebangun tengah malem ga kaget" tulis @jeanepiphany

"Itu 14 orang yg beli ada masalah apa sii di idupnya ya allah" ujar akun @Magergurls.

"Visi misi sellernya jual ginian apa sih ya lord" tulis akun @ghalynesiaa.

"Sebenernya kalo kecil ga serem, tapi ukurannya kek manusia jatohnya bikin jantungan. Taroh deket jendela bagus tuh" ujar akun @bukkanUFO.

4 dari 4 halaman

Beberapa kali viral mengenai bantal hantu

Adanya penjual bantal berbentuk hantu Indonesia ini rupanya bukan yang pertama. Pasalnya, pada pertengahan Juli 2020 serta September 2017 lalu beredar pula mengani adanya bantal guling berbentuk pocong. Bahkan harga yang ditawarkan pun bermacam-macam. Mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 450 ribu untuk satu bantal.

Kamu tertarik untuk membelinya?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini