Sukses

Hobi Berkebun, Ini 6 Potret Haico Van der Veken Pamer Tanaman Kesayangan

Haico Van der Veken ternyata menekuni hobi berkebun.

Liputan6.com, Jakarta Menyandang status sebagai selebriti ternama tentu membuat segala sesuatu mengenai kehidupan pribadinya seolah tak bisa lepas dari sorotan publik. Tak hanya kehidupan pribadi atau kisah asmaranya saja, bahkan hobi yang dimiliki oleh para selebriti juga selalu mengundang penasaran. 

Apalagi jika ia selalu meluangkan waktu menekuni hobi di sela-sela kesibukannya. Seperti pesinetron bernama Haico Van der Veken ini. Wara-wiri di layar kaca, membuat kehidupan perempuan kelahiran Bali inipun banyak diikuti. Ketika sedang tidak syuting, rupanya Haico memilih menghabiskan waktu di rumah.

Lewat akun Instagramnya, ia kerap membagikan kegiatannya selama berada di rumah. Bahkan diketahui pemeran Cinta dalam sinetron Samudra Cinta ini memiliki hobi berkebun. Haico Van der Veken juga beberapa kali mengunggah foto aktivitasnya saat tengah menanam ataupun melakukan perawatan terhadap tanaman yang berada di rumahnya.

Berbagai tanaman hias dirawat wanita 18 tahun itu hingga tumbuh subur. Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut beberapa potret selebriti cantik Haico Van der Veken dengan tanaman kesayangannya, Selasa (4/8/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Wanita kelahiran 18 Februari 2002 ini beberapa kali mengunggah potretnya dengan tanaman kesayangan.

3 dari 7 halaman

2. Hobi berkebun, rumah Haico Van der Veken tampak dikelilingi banyak tanaman hias.

4 dari 7 halaman

3. Pesinetron cantik tersebut juga selalu meluangkan waktu untuk merawat tanaman kesayangannya.

5 dari 7 halaman

4. Haico juga terlihat sangat tekun merawat tanaman yang ia miliki.

6 dari 7 halaman

5. Tak sedikit pula netizen yang memuji keterampilan Haico dalam merawat tanaman.

7 dari 7 halaman

6. Tanaman hias yang dirawat oleh Angela pun sangat beragam, mulai dari monster hingga kaempferia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini