Sukses

Cecep Reza "Bombom" Meninggal Dunia, Ini 7 Potret Perjalanan Kariernya

Cecep Reza akan dimakamkan pada Rabu (20/11/2019) pukul 09.00 WIB.

Liputan6.com, Jakarta Berita duka kembali datang dari industri hiburan Tanah Air. Pasalnya mantan artis cilik Cecep Reza meninggal dunia pada Selasa (19/11/2019) pada pukul 14.50 WIB di Kawasan Rawamangun, Jakarta Timur.  

Cecep Reza diketahui meninggal dunia saat tengah tertidur di rumahnya. Kabar meninggalnya pemilik nama asli Mochamad Syariful Zannah ini pertama kali diketahui lewat unggahan Instagram pada akun milik Vanessa Angel.

Tentu saja, berita duka yang datang dari pria kelahiran Cirebon ini cukup membuat banyak orang terkejut, mulai dari para netizen hingga sahabat selebritis lainnya. Jenazah Cecep Reza sendiri akan dimakamkan di TPU Layur, Penggilingan, Jakarta Timur pada Rabu (20/11/2019) pukul 09.00 WIB.

Sebelumnya, Cecep Reza diketahui menderita penyakit jantung. Bahkan, beberapa hari sebeulmnya, ia diketahui baru melaksanakan operasi pemasangan ring.

Cecep mulai dikenal sejak membintangi sinetron Bidadari bersama dengan Marshanda dengan perannya sebagai Bombom. Tak hanya sukses membintangi sinetron Bidadari saja, ia pun sukses dalam beberapa perannya di film layar lebar.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (20/11/2019) berikut ini beberapa potret perjalanan karier dari Cecep Reza, mantan artis cilik yang meninggal dunia karena penyakit jantung.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 8 halaman

1. Ia pertama kali terjun bermain peran lewat sinetron Jin dan Jun pada 1996 lalu.

3 dari 8 halaman

2. Namun, pria kelahiran 17 Desember 1987 ini mulai dikenal luas publik setelah bermain dalam sinetron Bidadari pada tahun 2000.

4 dari 8 halaman

3. Tak hanya aktif bermain sinetron saja, ia pun beberapa kali terjun dalam film layar lebar.

5 dari 8 halaman

4. Meski telah beberapa kali bermain sinetron dan juga film, akan tetapi karakter Bombom cukup melekat pada diri Cecep Reza.

6 dari 8 halaman

5. Tak hanya aktif bermain sinetron dan film saja, akan tetapi Cecep Reza pun sempat menjajal dunia teater.

7 dari 8 halaman

6. Bukan hanya aktif bermain peran saja, akan tetapi dirinya juga memiliki passion di dunia fotografi. Hal ini terlihat dari unggahan-unggahan di akun Instagram pribadinya.

8 dari 8 halaman

7. Ia juga mengembangkan kariernya dengan memproduksi video klip beberapa band indie serta meneruskan usaha kuliner keluarga.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.