Sukses

Viral Sepekan: Kisah Guru Membersihkan Kepala Murid Penuh Kutu Rambut

Seorang guru membersihkan kepala muridnya yang penuh kutu rambut viral di TikTok

Liputan6.com, Jakarta - Belum lama, kisah seorang ibu yang marah akibat rambut anaknya dipotong paksa oleh gurunya viral di media sosial. Kini, kisah antara guru dan rambut kembali viral dengan sisi yang baru.

Kisah ini diangkat oleh seorang guru melalui akun TikTok pribadinya. Dalam video tersebut, dia menceritakan pengalamannya membersihkan kepala murid yang penuh dengan kutu rambut.

"Halo, teman-teman semuanya. Aku mau berbagi sedikit mengenai pengalaman kami hari ini tadi pada saat kegiatan belajar mengajar di kelas. Nah, ini adalah anak kelas empat yang kedapatan garuk-garuk pada saat pelajaran," ujar Zera mengutip video yang diunggah pada akun @zeraazzahra, Minggu (4/9/2022).

"Pada saat saya tanyai 'Kenapa nak? Kok garuk-garuk terus kepalamu?' katanya 'Gatal bu'. Kemudian teman di belakangnya ngomong ke saya, 'Bu, itu kutunya jalan'. Terus aku lihat, eh ternyata benar. Kutunya keluar dari jilbab anak tersebut," tambahnya.

Zera pun membuka jilbab anak yang bersangkutan dan mendapati banyak kutu pada kepalanya. Tak hanya itu, kutu yang menempel pada kepala sang anak pun sudah menggumpal ditambah dengan bau apek yang kuat.

"Aku meminta bantuan guru-guru untuk nyisiri rambutnya pakai suri (sisir) dan juga kita kasih obat kapur barus karena mendadak. Katanya kapur barus itu juga bisa bikin mati. Tapi benar, bikin mati (kutu)nya juga kok entah itu sesaat atau gimana. Tapi itu keadaan darurat kita," kata Zera.

Menurut keterangan Zera, anak tersebut mengaku bahwa ibunya mengetahui kondisi rambut anaknya yang penuh kutu. Tetapi, akibat repot bekerja, ibunya tak menghiraukan lebih lanjut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Lembab Sebabkan Kutu Menyebar

Zera, mengungkapkan, kemungkinan kutu yang muncul pada rambut anak muridnya tersebut diakibatkan oleh kondisi lembab di dalam jilbab. Setiap hari, si anak memang selalu menggunakan jilbab.

"Anak ini pakai jilbab terus setiap hari, mungkin karena lembab berakibat kutunya semakin menyebar luas. Sampai semua helai rambutnya itu ada telur-telur," ujar Zera.

"Akhirnya teman guru saya memotong rambutnya, memangkas dengan persetujuan anak. Anaknya juga mau, akhirnya kita potong tipis-tipis biar rapi, biar cantik, biar kutunya bisa berkurang. Biar anaknya juga jadi nyaman," dia menambahkan.

Pengalaman menemukan rambut murid yang berkutu dari depan hingga belakang, bahkan dalam setiap helaian rambut pun merupakan yang pertama bagi Zera dan rekan-rekan guru lainnya.

"Semoga anak wedok (perempuan) bisa cepat ceria lagi ya nak ya," kata Zera mengakhiri video tersebut.

3 dari 4 halaman

Pentingnya Kesehatan dan Kebersihan untuk Anak

Dalam video berbeda, Zera mengungkapkan bahwa kesehatan dan kebersihan kepala anak menjadi hal yang penting, termasuk saat hendak pergi ke sekolah.

"Agar mereka bisa bersemangat sekolah dan bisa mengikuti pelajaran dengan baik pula. Semangat ya cantiknya bu guru, harus dicek terus kebersihan rambutnya agar kutu dan telurnya tidak berkembang lagi," ujar Zera.

Zera menambahkan, kondisi rambut dan kepala muridnya tersebut akan terus dipantau ke depannya. Ia juga memastikan bahwa dirinya akan memantau kondisi tersebut hingga sang anak bebas dari kutu.

Atas video tersebut, tak sedikit pujian yang diberikan pada Zera dan rekan-rekan guru lainnya.

Hingga tulisan ini dipublikasikan, video tersebut sudah ditonton oleh lebih dari 43 juta pengguna TikTok.

4 dari 4 halaman

Tanggapan Warganet

Tak hanya ditonton oleh jutaan orang, video milik Zera yang dipublikasikan pada Rabu, 31 Agustus 2022 tersebut juga sudah mendapatkan lebih dari 70 ribu komentar dan disukai oleh 2,4 juta pengguna.

"Bu saranku dibotakin dulu. Dulu punya saudara jauh gitu kutuan masih kecil karena ketularan temannya akhirnya dibotakin terus hilang sampai sekarang sudah enggak ada lagi kutunya," ujar salah satu pengguna melalui akun @el**s.

"Pengennya juga gitu tapi anaknya malu kak. Kulitnya sampai luka," jawab Zera.

Dua video terkait rambut murid berkutu yang diunggah oleh Zera kebanyakan mendapatkan pujian dari para pengguna TikTok. Menurut warganet, tindakan Zera dan rekan-rekan gurunya begitu baik dan penuh perhatian.

"Bu Guru, makasih banyak ya sudah memperhatikan adeknya. Banyak rezeki bu, sehat selalu," tulis akun @no***bat.

"Kasihan adeknya. Kita tak pernah tahu bagaimana keadaan keluarganya. Untuk ibu guru, terima kasih banyak atas segala perhatiannya," tulis akun @pa***ay.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.