Sukses

Tebar Kebahagiaan bagi Pasien Covid-19, Dokter Mohamed Salah Siala Main Biola di RS

Mohamed Salah bertugas sebagai garda terdepan penanganan pandemi di sebuah rumah sakit di Tunisia sejak Januari 2021. Suatu hari, dia memutuskan untuk bermain biola bagi para pasien di Hedi Chaker Hospital, Sfax, Tunisia.

Liputan6.com, Jakarta - Bahagia menjadi salah satu "obat" bagi pasien COVID-19 untuk bisa segera pulih. Kondisi hati yang riang memang bisa meningkatkan imunitas tubuh, modal penting bagi kesembuhan dari virus Corona.

Paham betul bahwa menjadi gembira merupakan hal penting bagi pasien COVID-19, seorang dokter di Tunisia memutuskan untuk menghibur mereka dengan bermain musik. Adalah dr Mohamed Salah Siala (25) yang menghadirkan melodi-melodi indah bagi para pasien dengan gesekan biolanya.

 

Pada awalnya, Mohamed Salah tak menduga akan mempergunakan kemampuannya bermain musik untuk menghibur pasien COVID-19. Dia bertugas sebagai garda terdepan penanganan pandemi di sebuah rumah sakit di Tunisia sejak Januari 2021.

 

Suatu hari, Mohamed Salah memutuskan untuk bermain biola bagi para pasien di Hedi Chaker Hospital, Sfax, Tunisia. Keputusan yang berujung bahagia karena sambutan pasien pun luar biasa.

"Bermain musik di sini berkontribusi terhadap perasaan bahagia para pasien dan membantu mereka melupakan sakitnya," ujar seorang penyintas COVID-19, Rachid Arous, seperti dilansir Arabnews. "Ini merupakan hal yang indah."

 

Dokter Mohamed Salah Siala bermain biola selepas bertugas. Tak hanya mahir bermusik, dia juga merupakan anggota grup musik "Pepper Band". Kini, Mohamed Salah Siala rutin bermain biola di rumah sakit, di waktu luangnya.

"Tujuanku adalah menggunakan musik untuk membantu mengobati pasien Corona yang berada dalam kondisi psikologis yang buruk, kesepian, yang mana hal itu merupakan musuh pertama mereka," ucap Siala.

Mohamed Salah Siala bermain biola dengan menyusuri koridor-koridor rumah sakit, menyebarkan kebahagiaan melalui musiknya. Alunan biola Siala tak hanya menyentuh para pasien melainkan juga para pekerja medis. Para tenaga kesehatan itu telah bekerja dalam tekanan selama beberapa bulan terakhir karena peningkatan kasus COVID-19 sehingga juga terjadi lonjakan pasien di rumah sakit di awal tahun.

Simak Juga Video Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.