Sukses

COVID-19 di Indonesia 13 Februari: Tambah 8.844, DKI Jakarta Sumbang 3.018 Kasus

Berikut perkembangan kasus COVID-19 di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 di Indonesia, mencatat, terjadi penambahan 8.844 kasus Corona pada Sabtu, 13 Februari 2021. Total keseluruhan kasus sampai dengan hari ini menjadi 1.210.703 jiwa.

DKI Jakarta masih menjadi penyumbang terbanyak kasus COVID-19 hari ini, yaitu sebanyak 3.018. Di posisi berikutnya adalah Jawa Barat dengan 1.737 kasus.

Posisi nomor tiga adalah Jawa Tengah (763), Jawa Timur (560), dan Sulawesi Selatan (381)

Sementara untuk kasus sembuh dari COVID-19, Satgas melaporkan sebanyak 11.919 orang dinyatakan sembuh dari Virus Corona dalam kurun waktu 24 jam. Sehingga sudah ada 1.016.036 orang yang sembuh dari COVID-19 sampai hari ini.

Dan, untuk yang meninggal, terjadi penambahan sebanyak 280 menjadi 32.936.

Kasus aktif COVID-19 di Indonesia pada hari ini menjadi 161.731.

Simak Video Berikut Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.