Sukses

Bersiap Hadapi Lonjakan Kasus COVID-19, Menkes Budi Gunadi Tambah Tempat Tidur dan Perawat di RSCM

Guna mengantisipasi kemungkinan lonjakan kasus COVID-19 usai libur Natal dan Tahun Baru 2021, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menambah hingga 100 tempat tidur di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Liputan6.com, Jakarta Guna mengantisipasi kemungkinan lonjakan kasus COVID-19 usai libur Natal dan Tahun Baru 2021, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menambah hingga 100 tempat tidur di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Budi dengan didampingi Menteri Kesehatan dr Dante Saksono memastikan, RSCM sebagai salah satu rumah sakit rujukan terbesar di Jakarta telah siap jika nantinya ada lonjakan kasus COVID-19.

"Yang paling penting dilakukan adalah menambah jumlah bed baik biasa maupun di ICU. Kebetulan di RSCM ini sebenarnya tempatnya ada," tutur Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers virtual di sela kunjungan ke RSCM, Jumat, 25 Desember 2020.

Menurut Wamen Dante Saksono, lonjakan kasus mungkin tidak bisa dihindari, namun penting untuk mencegah angka kematian semakin meningkat. Karenanya perlu dipastikan fasilitas kesehatan, tenaga medis, hingga ketersediaan obat-obatan tercukupi.

Selain itu, Menkes mengatakan, yang tak kalah penting dalam mengantisipasi lonjakan kasus bukanlah jumlah ruang untuk menampung pasien melainkan jumlah perawat. Diketahui, jumlah dokter maupun alat kesehatan di RSCM mencukupi untuk penanganan COVID-19, hanya saja rumah sakit tersebut kekurangan perawat.

Untuk mengatasi hal itu, Dante Saksono mengatakan ia dan Menkes telah berkoordinasi dengan RSCM untuk menggunakan relawan. Menurutnya, kebutuhan jumlah perawat akan cepat terpenuhi dengan menggunakan relawan.

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Imbau Masyarakat Tetap Terapkan 3M

Tak lupa Budi Gunadi juga mengimbau agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan selama libur panjang demi mencegah penularan COVID-19 semakin banyak.

"Tolong pastikan bahwa di hari besar ini kita jalani dengan damai dan sehat. Jangan lupa usahakan untuk tinggal di rumah dan terus pastikan memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Ini yang harus kita lakukan terus untuk mencegah, jangan sampai nanti sesudah liburan yang indah ini bersama keluarga kemudian ada dari keluarga kita yang terkena," pesannya.

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.