Sukses

Hingga 1 Juni 2020, 10.039 Spesimen Diperiksa, 467 Positif COVID-19

Uji spesimen per hari ini, 1 Juni 2020 berjumlah 10.039 dengan temuan 467 positif COVID-19.

Liputan6.com, Jakarta Hasil uji spesimen COVID-19 yang diperiksa per hari ini, Senin (1/6/2020) berjumlah 10.039 spesimen. Dari jumlah itu ditemukan 467 positif COVID-19.

"Kami sudah menyelesaikan pada hari ini sebanyak 10.039 spesimen yang diperiksa. Lalu ada 6.525 spesimen yang sekarang sedang kami verifikasi," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Percepatan Penanganan COVID-19 di Indonesia Achmad Yurianto saat konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Senin (1/6/2020).

"Laboratorium dan rumah sakit yang mengirim sedang dalam proses untuk pemeriksaan spesimen."

Akumulasi spesimen COVID-19 yang sudah diperiksa adalah 333.415 spesimen. Pemeriksaan tersebut, baik menggunakan Real Time PCR dan tes cepat molekuler (TCM).

"Dari hasil pemeriksaan tersebut sudah terkonfirmasi sebanyak 467 positif COVID-19, sehingga angka akumulatifnya menjadi 26.940 orang," lanjut Yuri.

Data Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 mencatat, saat ini, ada 95 laboratorium yang memeriksa spesimen COVID-19 secara RT PCR. Ada pertambahan laboratorium TCM aktif menjadi 59 laboratorium.

Untuk hasil negatif COVID-19 hari ini berjumlah 8.022 orang, total menjadi 205.173 orang. Akumulasi kasus sembuh 7.637 orang dan 1.641 orang meninggal. Tercatat 416 kabupaten/kota dari 34 provinsi yang terdampak COVID-19.

Yuri menegaskan, kalau melihat rincian lebih lanjut bahwa kenaikan kasus positif COVID-19 yang masih cukup tinggi ada di DKI Jakarta (7.485 kasus), Jawa Timur (4.922 kasus), Sulawesi Selatan (1.586), Jawa Barat (2.294 kasus), dan Kalimantan Selatan (948 kasus).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Simak Video Menarik Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.