Sukses

Sembuh dari Tuberkulosis, Pasien Harus Hindari Rokok

Bekas tuberkulosis membuat pasien yang baru sembuh harus menjaga daya tahan tubuhnya

Liputan6.com, Jakarta Mereka yang sudah dinyatakan sembuh dari tuberkulosis ternyata harus tetap menjaga pola hidup sehat. Hal ini karena mereka tetap rentan terpapar kembali penyakit tersebut.

Dokter spesialis paru Fathiyah Isbaniah mengatakan bahwa usai terkena tuberkulosis paru, seseorang akan memiliki bekas dari penyakit tersebut.

"TB bisa diobati. Yang tidak bisa diobati adalah bekasnya," kata Fathiyah ketika dihubungi oleh Health Liputan6.com beberapa waktu lalu, ditulis Kamis (12/12/2019).

Maka dari itu, pasien yang baru sembuh dari tuberkulosis haruslah menjaga daya tahan tubuhnya agar sistem imun tetap baik dan terhindar dari bakteri penyebab TB.

"Lalu hindari faktor risiko yang bisa menurunkan daya tahan tubuh seperti merokok, minuman beralkohol, atau daya tahan tubuh kita harus bagus," ujar dokter dari departemen pulmonologi dan kedokteran respirasi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia-Rumah Sakit Persahabatan ini menambahkan.

Simak juga Video Menarik Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tuberkulosis Bisa Disembuhkan

Terkait obat-obatan, Fathiyah mengatakan bahwa tidak ada obat yang perlu diberikan untuk mengatasi bekas dari tuberkulosis.

Tuberkulosis bisa disembuhkan asalkan pasien cepat mendapatkan skrining serta rutin menjalani pengobatan.

Dalam sebuah pertemuan terkait Hari TBC Sedunia pada Maret lalu, Direktur Kesehatan Ditjen Kekuatan Pertahanan Kementerian Pertahanan Arie Zakaria mengatakan bahwa seringkali, ketika gejala batuk darah berhenti karena pengobatan, seseorang akan berhenti mengonsumsinya.

"Padahal paling tidak itu pengobatan sembilan bulan. Bayangkan kalau sudah kena tulang, itu minum obatnya bisa dua tahun dan itu lebih berat," tambah Arie.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.