Sukses

Sering Pusing Mendadak? Ini 8 Kemungkinan Penyebabnya

Penyebab pusinng mendadak ada beberapa hal. Mulai dari tekanan darah yang rendah hingga kurang zat besi.

Liputan6.com, Jakarta Anda mungkin pernah merasa pusing secara tiba-tiba. Penyebabnya tidak hanya karena satu hal tapi mungkin ada beberapa hal lain.

Berikut beberapa pemicu pusing mendadak yang mungkin tidak diduga. Selengkapnya seperti dilansir Huffington Post (1/3/2019).

1. Berdiri terlalu cepat

Ketika Anda bangun terlalu cepat dari posisi duduk atau berbaring, peredaran darah Anda belum bergerak secara lancar di area kepala.

"Secara medis, ini dikenal sebagai 'hipotensi ortostatik', di mana ada penurunan tekanan darah secara drastis ketika Anda berdiri," ungkap kata dokter kebidanan dan kandungan asal California, Amerika Serikat, Sherry Ross.

2. Permasalahan di telinga bagian dalam

Penyebab umum vertigo menurut ahli saraf dokter Ilan Danan karena Benign Paroxysmal Positional Vertigo atau yang disingkat BPPV. "BPPV disebabkan oleh tidak berfungsinya saluran telinga bagian dalam secara sementara, yang mengakibatkan pusing parah dan gerakan mata yang tidak terkendali secara cepat. Hal ini dikenal sebagai nystagmus," imbuhnya.

Menurut dokter Katharine Miao, pasien vertigo merasakan pusing makin hebat bila saat dirinya bergerak. Dalam beberapa hari kondisi ini bisa sembuh tapi bisa juga diberikan pengobatan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Migrain

Constantine Palaskas, seorang otolaringologi (dokter khusus pengobatan penyakit telinga, tenggorokan, kepala, dan leher) di Swedish Neuroscience Institute, Seattle, Amerika mengatakan bahwa migrain yang tidak lazim mungkin penyebab pusing tiba-tiba.

"Migrain adalah gangguan yang sangat umum, dan walaupun biasanya ditandai dengan sakit kepala, sejumlah besar penderita migrain mungkin menemukan dirinya berjuang melawan vertigo karena migrain," ucapnya.

4. Gula darah rendah

Gejala ini juga disebut sebagai hipoglikemia. Memiliki gula darah rendah juga dapat mengakibatkan Anda menjadi lebih sering marah, merasa kedinginan, berkeringat, dan detak jantung menjadi cepat. Untuk mengatasinya, disarankan untuk memakan makanan yang seimbang dengan protein dan karbohidrat.

5. Tekanan darah rendah

Richard Wright, seorang ahli jantung di Santa Monica, Amerika mengatakan bahwa tekanan darah diukur dengan 'sistolik' (tekanan darah berada di angka atas yaitu 120) dan 'diastolik' (tekanan darah berada di angka rendah yaitu 80).

Wright menambahkan bahwa alasan paling umum seseorang menjadi pusing atau pingsan adalah karena tekanan darah sistolik terlalu rendah untuk memungkinkan aliran darah yang cukup ke otak.

"Ini biasanya terjadi ketika tekanan sistolik kurang dari 80," katanya.

 

3 dari 3 halaman

6. Umur

"Ketidakseimbangan benar-benar umum pada orang tua karena penurunan penglihatan, [serta] telinga dan otak," kata dokter THT, Anil K. Lalwani di New York, Amerika.

7. Kurang minum

Harvard Health menyatakan bahwa ketika tubuh Anda tidak mendapatkan air yang cukup akan membuat volume darah akan turun dan dapat menurunkan tekanan darah serta menghalangi otak untuk mendapatkan darah yang cukup.

8. Kekurangan zat besi

Palaskas kembali mengungkapkan bahwa tingkat kekurangan zat besi sering dikaitkan dengan anemia. Jika hal ini terjadi, Anda dihimbau untuk mengunjungi dokter kepercayaan untuk melakukan tes darah guna mengukur tingkat zat besi dalam tubuh Anda.

Selain itu, dihimbau juga untuk mengonsumsi makanan seperti kacang merah, bayam, atau makanan yang mengandung zat besi.

Penulis: Dara Elisabeth

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini