Sukses

Santap Camilan di Jam-Jam Ini Dijamin Tak Bikin Gemuk

Camilan tidak akan membuat Anda menjadi gemuk bila dilakukan di jam-jam yang tepat.

Liputan6.com, Jakarta Memasukkan camilan sering dianggap sebagai faktor penyebab berat badan naik. Sehingga membuat siapa saja enggan untuk menyantap makanan ringan di jam-jam tertentu. Padahal, selama waktu untuk mencamil tepat, berat badan tetap akan terkendali.

Menurut dokter spesialis gizi klinis dari Rumah Sakit Pondok Indah-Pondok Indah, Juwalita Surapsari M. Gizi, waktu terbaik untuk menyantap camilan adalah pukul 09.00 hingga 10.00 pagi dan pukul 03.00 dan 04.00 sore. 

"Rata-rata orang sarapan itu pukul 06.00 dan 07.00 dan makan siang jam 12.00. Jadi, dianjurkan untuk ngemil di jam-jam tersebut karena lambung kosong dalam dua hingga hingga jam setelah makan," kata Juwalita saat dihubungi Health Liputan6.com pada Kamis, 31 Januari 2019.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jangan Takut Mencamil

Juwalita mengimbau supaya tak takut untuk mencamil. Sebab, kebutuhan zat gizi seseorang tidak hanya diperlukan dari makanan berat saja. Menyantap camilan pada jam yang ditentukan dapat memberikan manfaat untuk tubuh.

Selain itu, memasukkan sejumlah makanan dengan kalori yang tak terlalu besar akan membuat perut lebih kenyang. 

"Kalau ngemil di jam tersebut dan camilan yang dipilih berkualitas, artinya tidak hanya mencukupi kebutuhan kalori, efek positifnya dia akan lebih kenyang," kata Juwalita.

"Di jam berikutnya pun porsi makan tidak akan berlebihan karena dia akan terus merasa feeling full," kata dia menekankan.

Penulis : Siti Harahfia 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini