Sukses

Top 3 Hari Ini: Manisnya Nyanyian Lagu Dangdut Anak Papua untuk Jokowi

Sekelompok siswa SD di Papua Barat mempersembahkan nyanyian manis dalam musik versi dangdut untuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan senang dan ceria. Seperti apa kisahnya? Simak berita lengkapnya.

Liputan6.com, Jakarta Artikel seputar lagu dangdut untuk Jokowi mampu meraup perhatian terbesar pembaca kanal Health. Hal ini yang dilakukan anak-anak SD di Distrik Klawak, Papua Barat. Mereka menyanyikan lagu penuh makna yang liriknya mencerminkan sosok Presiden RI tersebut.

Sementara artikel soal perlakuan orangtua menyayangi anak bertengger di urutan kedua berita populer setelah lagu dangdut anak Papua untuk Jokowi. Pernahkah Anda disebut orangtua yang pilih kasih terhadap anak? Cek penelitian Journal of Mariage and Family.

Artikel ketiga populer dihuni oleh khasiat suplemen vitamin A. Suplemen jenis ini mampu mengatasi penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) dan campak. Ternyata, pemberian vitamin A pertama kali dilakukan di Aceh pada tahun 1970-an.

Berikut Top 3 Health:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. Manisnya Nyanyian Lagu Dangdut Anak Papua untuk Presiden Jokowi

Kecintaan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) begitu manis diekspresikan anak-anak SD di Distrik Klawak, Papua Barat. Wujud ekspresi bukan berupa tulisan atau gambar, melainkan sebuah lagu.

Ya, anak-anak Papua tersebut menyanyikan lagu untuk sang Presiden. Sambil mengenakan pakaian seragam putih-merah dan berada di dalam kelas, mereka menyanyikannya dengan lantang.

Saat didengar, lirik lagu terbilang sederhana, tapi penuh makna. Lirik lagu menceminkan sosok Jokowi mampu menggelitik telinga.

Selengkapnya..

3 dari 4 halaman

2. Bungsu atau Sulung, yang Mana Anak Kesayangan Orangtua?

Pernahkah Anda merasakan jika orangtua anda tak adil? Atau anak-anak menyebut Anda sebagai orangtua yang pilih kasih?

Sebagai orangtua, Anda tentunya menyayangi anak-anak Anda sama rata, begitu juga dengan orangtua Anda. Tapi coba tebak? Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Mariage and Family menemukan fakta yang berbeda. Orangtua memiliki satu anak yang diunggulkan ketimbang yang lain.

Selengkapnya..

4 dari 4 halaman

3. Suplemen Vitamin A Biasa Dipakai Sembuhkan Penyakit Ini Sejak 1970

Suplemen vitamin A mampu mengatasi penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) dan campak. Pada penderita ISPA dan campak, tubuh mereka ternyata kekurangan vitamin A.

Dalam acara diskusi "Sejarah dan Situasi Terkini Program Fortifikasi di Indonesia" Soekirman dari Koalisi Fortifikasi Indonesia (KFI) mengungkapkan, pemberian vitamin A pertama kali dilakukan di Aceh, Sumatra pada tahun 1970-an.

Selengkapnya..

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini