Sukses

Menkes Ungkapkan Fokus Utama Capaian Kinerja Kemenkes 2017

Dua fokus utama Capaian Kinerja Kemenkes yang berjalan di 2017

Liputan6.com, Jakarta Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nila F Moeloek, membeberkan, apa-apa saja fokus utama (highlight) di 2017 yang sudah dijalankan.

Salah dua program yang paling terdengar, berupa penguatan pelayanan kesehatan di bagian primer, seperti program Germas atau Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. 

Hal ini Menkes sampaikan dalam jumpa pers Capaian Kinerja Kemenkes 2017 di Gedung Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, HR Rasuna Said, Jakarta Selatan pada Rabu, 10 Januari 2017.

"Contohnya, orang yang menderita penyakit jantung banyak atau orang yang stroke. Itu bisa dicegah dengan program Germas," kata Menkes

Germas sebagai program yang dicanangkan Kementerian Kesehatan, mengutamakan pendekatan keluarga. Seperti mengajak keluarga untuk makan sayur, buah, dan aktif berolahraga.

Menurut Menkes, cara tersebut juga bisa mengatasi hipertensi dan diabetes. Jika gaya hidup sehat sudah dilakukan, maka orang yang sakit akan berkurang.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Program Nusantara Sehat

Guna mendukung keberhasilan Germas, yang memotivasi seseorang berperilaku hidup sehat, ada program Nusantara Sehat. Program ini termasuk salah satu fokus utama Capaian Kinerja Kemenkes 2017.

Dalam program Nusantara Sehat, para tenaga kesehatan dikirim ke daerah terpencil.

"Adanya tenaga kesehatan dari program Nusantara Sehat itu bisa mengubah perilaku masyarakat," ujar Menkes.

Menkes lalu mencontohkan, tenaga kesehatan yang dikirim ke Pulau Dobo. Sebuah pulau kecil di kawasan Kepulauan Aru, Maluku Tenggara. Daerah tersebut berhasil membuat Kawasan Tanpa Rokok (KTR).

"Jadi, masyarakat merokok di tepi pantai, bukan di tempat tinggal," kata Menkes menambahkan..

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini