Sukses

Jarang Sakit, Keuntungan Rutin Makan Nanas

Selain menyegarkan, buah berdaging kuning ini punya banyak manfaat hebat bagi tubuh. Salah satunya bikin kulit sehat.

Liputan6.com, Jakarta Setelah kemarin Lebaran puas dengan nastar isi selai nanas, yuk sekarang makan buahnya langsung. Selain menyegarkan, buah berdaging kuning ini punya banyak manfaat hebat bagi tubuh. 

Mengutip Time, Jumat (30/6/2017) berikut tiga alasan Anda perlu mengonsumsi nanas:

1. Kaya vitamin C

Mengonsumsi satu cangkir potongan nanas sudah memenuhi asupan vitamin C harian Anda. Bila kebutuhan vitamin ini terpenuhi, mampu mendukung imunitas tubuh jadi kuat. Jadi jarang sakit deh. 

Selain itu, vitamin C juga diperlukan tubuh dalam membantu perbaikan sel-sel dan jaringan tubuh. Belum lagi manfaat antioksidan yang mampu melindungi dari penuaan dini, serta mencegah penyakit kanker dan jantung.

2. Bikin kulit sehat

Nanas juga buah yang kaya kandungan mineral mangan. Satu cangkir potongan nanas sudah memenuhi 75 persen kebutuhan mangan harian. Gabungan mangan plus vitamin c mampu meningkatkan kolagen dalam tubuh sehingga kulit kencang hingga tua. Selain itu, mangan juga membantu melindungi sel kulit dari sinar UV.

3. Sehatkan sistem pencernaan

Nanas sering dimanfaatkan untuk melunakkan daging karena mengandung bromelain. Enzim tersebut rupanya juga bermanfaat ketika berada di saluran pencernaan. Bromelain membantu mencerna protein. Sehingga mampu mengurangi kembung dan gangguan pencernaan.

Satu lagi, sebagai buah yang kaya serat, nanas juga membantu Anda mudah buang air besar. Manfaat nanas, lebih dari yang kita duga, bukan? Yuk makan nanas!

 

 

Saksikan juga video menarik berikut:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini