Sukses

Pernikahan Sesama Jenis Legal di Irlandia

Setelah tertunda beberapa bulan, pernikahan sesama jenis disahkan di Irlandia.

Liputan6.com, Jakarta Undang-undang yang memperkenankan pernikahan sesama jenis ditandatangani pada Kamis lalu setelah ditunda beberapa bulan. Kemungkinan bisa  mulai dilakukan pada pertengahan November ini.

Tentu saja hal ini disambut gembira para homoseksual yang ada di sana.

"Ini adalah sebuah momen yang telah menentukan dalam pembangunan kita sebagai bangsa. Serta memberi pesan pada masyarakat dunia bahwa Irlandia negara yang percaya pada kesetaraan pada semua," terang Senator Irlandia, Katherine Zappone yang menikah dengan pasangannya Ann Louise Giligan di Kanada.

Dalam referendum pada Mei, sekitar 62,1 persen warga memilih mendukung pernikahan antara dua orang tanpa membedakan jenis kelamin, seperti dikutip laman Time, Jumat (30/10/2015).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini