Sukses

Kalau Ingin Terus Keluarkan Karya yang Bagus, Jauhi Narkoba!

Kalau ingin sukses dan menulurkan karya yang bagus terus menerus, tentu semuanya akan rusak ketika kita mengonsumsi narkoba

Liputan6.com, Jakarta Bintang film Karina Salim kurang setuju apabila pekerja seni kerap diidentikkan dengan narkoba. "Semoga tidak ada lagi stigma yang menyebut selebritis seperti itu. Mungkin memang pas saja yang ditangkap karena kasus narkoba itu selebritis. Jadi terkesan semua public figure seperti itu," kata Karina Salim.

Tak pernah terbersit sedikit pun di dirinya untuk menyicipi barang haram ini. Pemeran Nada dalam film `Mantan Terindah` mengatakan, jika ingin hidup sehat dan sukses dalam jangka waktu yang panjang, salah satu hal yang harus dihindari adalah narkoba.

"Maksudnya buat apa coba (menggunakan narkoba)? Kita `kan hidup maunya melakukan sesuatu yang positif, yang ada jangka panjangnya. Kalau ingin sukses dan menulurkan karya yang bagus terus menerus, tentu semuanya akan rusak ketika kita mengonsumsi narkoba," kata Karina Salim ditulis Health Liputan6.com pada Sabtu (8/8/2015)

Meski benci dengan narkoba, tak lantas membuat Karina menjauhi teman-temannya yang terjerat kasus narkoba. "Kalau aku berada di dalam sebuah pergaulan yang seperti itu, menjauh tidak, mungkin aku coba memberitahu mereka untuk apa berbuat seperti itu? Lebih baik segera lepas," kata dia menerangkan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini