Sukses

Kurangi Nyeri Haid dengan Pepaya

Sebagian wanita yang mengalami nyeri haid mengalami gangguan buang air besar.

Liputan6.com, Jakarta Tiga puluh lima persen perempuan yang merasa nyeri haid mengalami gangguan buang air besar. Spesialis Obstetri dan Ginekologi Rumah Sakit MRCCC Siloam Jakarta, dr Ardiansjah Dara, SpOG menyarankan rutin konsumsi air putih dan pepaya.

"Sama seperti hari-hari biasa, saat menstruasi pun mereka harus mengonsumsi pepaya dan makanan kaya serat, supaya BAB lancar," kata Dara dalam memperingati `21 Tahun Kiranti, Sahabat Terbaik Wanita` di Jakarta, Kamis  (23/4/2015)

Banyak literatur yang menyebut manfaat dari pepaya adalah mencegah sembelit. Ketika rutin mengonsumsinya, tubuh dengan mudah mengeluarkan sisa-sisa makanan, sehingga tidak terjadi penumpukan di tubuh.

"Kalau BAB lancar, dapat mengurangi nyeri saat haid," kata Dara menekankan.

Umumnya nyeri haid muncul ketika tubuh melepaskan hormon prostaglandin yang bekerja merangsang kontraksi otot yang diperlukan meluruhkan lapisan dinding rahim. Ketika otot rahim berkontraksi dalam upaya meluruhkan lapisan dinding rahim, jelas dr Dara, nyeri dan kram merupakan rasa yang menyertai dan tak dapat dihindari. 

 

Baca juga:

6 Manfaat Buah Pepaya untuk Siklus Menstruasi

Ekstrak Pepaya Efektif Obati DBD

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini