Sukses

18 September 2021: Infeksi di Israel Meroket, Total 227,5 Juta Kasus COVID-19 di Dunia

Update kasus COVID-19 di dunia pada 18 September 2021. Kasus di Israel melonjak.

Liputan6.com, Tel Aviv - Total kasus COVID-19 di seluruh dunia mencapai 227,5 juta di seluruh dunia berdasarkan data Johns Hopkins University, Sabtu (18/9/2021). Dalam 28 hari terakhir, jumlah kasus baru ada 265 ribu.

Total vaksin COVID-19 yang sudah disalurkan mencapai 5,8 miliar dosis.

Kasus tertinggi masih berada di AS dengan total 41,9 juta. Pada sebulan terakhir, kasus telah melonjak sedemikian rupa hingga 4,3 juta kasus. Presiden Joe Biden sedang terus mendorong vaksinasi wajib ke sejumlah kelompok, seperti pegawai pemerintah.

Di Indonesia, kasus sedang menurun hingga di bawah Vietnam, Malaysia, dan Filipina.

Israel mencatat kenaikan kasus yang signifikan pada Agustus-September. Perkembangan ini cukup buruk mengingat Israel sempat mengumumkan kebijakan melepas masker. Kini, total kasus harian bisa tembus 60 ribu, dan Israel sedang menyuntik dosis ketiga kepada masyarakat.

Berikut daftar 10 negara dengan kasus baru virus corona tertinggi dalam 28 hari terakhir:

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Negara dengan Kasus Baru Tertinggi:

Berikut ini daftar 10 negara dengan kasus Virus Corona COVID-19 tertinggi dalam 28 hari terakhir (serta total kasusnya) berdasarkan data Johns Hopkins University per 18 September 2021:

1. AS: 4,3 juta kasus baru (total 41,9 juta kasus)

2. India: 1 juta (33,3 juta)

3. Inggris: 950 ribu (7,4 juta)

4. Iran: 790 ribu (5,3 juta)

5. Turki: 609 ribu (6,7 juta)

6. Brasil: 574 ribu (21 juta)

7. Malaysia: 560 ribu (2 juta)

8. Rusia: 517 ribu (7,1 juta)

9. Filipina: 513 ribu (2,3 juta)

10. Thailand: 444 ribu (1,4 juta)

3 dari 3 halaman

Infografis COVID-19:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.