Sukses

8 September 2021: 221 Juta Kasus COVID-19, Angka Infeksi Fluktuatif

Penularan mingguan COVID-19 di dunia terpantau masih naik turun.

Liputan6.com, Jakarta - Kasus COVID-19 di dunia masih fluktuatif. Berdasarkan data Johns Hopkins University, total kasus mencapai 221,8 juta pada Rabu (8/9/2021).

Bila melihat grafik mingguan, kasus global COVID-19 pada September ini sedang naik setelah sempat menurun pada Juni lalu. Kenaikan bulan ini hampir sama dengan lonjakan di awal 2020.

Meski demikian, kasus belum separah lonjakan April-Mei 2021 ketika India mengalami tsunami COVID-19.

Kasus tertinggi di dunia masih berada di Amerika Serikat dengan total 40,2 juta kasus, serta tambahan 4 juta kasus dalam 28 hari terakhir.

Kabar terbaru datang dari Korea Selatan. Survei menunjukkan bahwa masyarakat memilih strategi "hidup bersama COVID-19". Dengan protokol itu, diharapkan sebagian besar rutinitas bisa kembali normal seperti sebelum pandemi.

Meski demikian, otoritas kesehatan di Korsel masih menunggu agar vaksinasi bagi lansia dan orang dewasa mencapai 90 persen dan 80 persen, maka pembatasan dapat dilonggarkan secara signifikan.

Berikut daftar negara dengan kasus COVID-19 tertinggi selama 28 hari terakhir:

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Negara dengan Kasus COVID-19 Tertinggi:

Berikut ini daftar 10 negara dengan kasus Virus Corona COVID-19 tertinggi dalam 28 hari terakhir (serta total kasusnya) berdasarkan data Johns Hopkins University per 8 September 2021: 

1. Amerika Serikat: 4 juta kasus (total 40,2 juta kasus)

2. India: 1 juta (33 juta)

3. Iran: 957 ribu (5,1 juta)

4. Inggris: 928 ribu (7 juta)

5. Brasil: 722 ribu (20,9 juta)

6. Malaysia: 582 ribu (1,88 juta)

7. Turki: 576 ribu (6,5 juta)

8. Rusia: 545 ribu (6,9 juta)

9. Prancis: 545 ribu (6,9 juta)

10. Jepang: 538 ribu (1,5 juta)

 

3 dari 3 halaman

Infografis COVID-19:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.