Sukses

Viral, Wajah Presiden Prancis Emmanuel Macron Ditampar Demonstran

Kejadian tidak mengenakan terjadi ke Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Liputan6.com, Drome - Wajah Presiden Prancis Emmanuel Macron ditampar seorang demonstran. Peristiwa terjadi ketika Macron sedang melakukan kunjungan di Drome, Selasa (8/6/2021).

Pada video yang beredar, Presiden Macron sedang mengunjungi seorang demonstran bersama ajudannya. Seorang pria bermasker bersalaman dengan Macron lalu menampar wajahnya. 

Ajudan Macron dan pasukan Gendarmerie langsung turun tangan dan mengamankan suasana. Presiden Macron ditarik mundur oleh ajudannya. 

Menurut laporan CNBC, peristiwa terjadi ketika Presiden Macron mengunjungi sekolah kuliner. Ada dua orang yang ditahan akibat kejadian tersebut. Aparat masih melakukan investigasi.

Aksi penamparan itu mendapat kecaman keras dari Perdana Menteri Jean Casteaux. Ia menegaskan demokrasi adalah debat, dialog, dan konfrontasi ide, dan bukan kekerasan. 

Berikut videonya yang viral:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Video Macron Ditampar

Detik-detik penamparan Presiden Macron: 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.