Sukses

Viral, Satpam Malaysia Makan Nasi dengan Lauk Bawang Demi Keluarga di Kampung

Satpam di Malaysia ini rela hanya makan nasi lauk bawang setiap hari demi menyisikan sebagian besar gajinya untuk keluarga di kampung.

Liputan6.com, Kuala Lumpur Baru-baru ini beredar sebuah foto di Facebook yang memperlihatkan seorang satpam di Malaysia yang memakan nasi dengan lauk bawang merah dan putih mentah.

Foto itu dibagikan akun Facebook Apit Lid, pada Minggu (7/3), dan langsung viral. Unggahan tersebut kini telah mendapat lebih dari 3.400 reaksi, 49 komentar, dan dibagikan 5.700 kali.

Dalam foto tersebut, tampak satpam yang tidak disebutkan siapa nama satpam itu sedang duduk di kursi sambil membawa sekotak bekal nasi. Namun, tidak seperti bekal makanan pada umumnya, bekal tersebut berisikan nasi berkuah dengan lauk bawang merah dan putih mentah. 

 

**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.

Simak video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Demi Keluarga di Kampung

Apit menceritakan, gaji satpam itu sebenarnya sama besar dengan rekan-rekannya, tetapi sebagian besar pendapatannya disisakan untuk keluarga di kampung.

Di grup Facebook Abdul Kalam Fan Club, dikatakan bahwa satpam tersebut menyisihkan 90 persen gajinya buat keluarga.

"Sebab, dia sayang keluarganya di kampung, sebulan belanja makan tak lebih dari 100 ringgit (Rp 350.000)," tulis Apit.

Apit Lid melanjutkan, terkadang ia mentraktir satpam tersebut jika ada rezeki berlebih.

Sayang, dalam posting yang dibuat oleh Apit di Facebook, tidak dijelaskan siapa nama satpam tersebut dan di kota mana dia bekerja.

"Semoga dimudahkan segala urusannya," pungkas caption Apit.

 

Reporter: Lianna Leticia

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.