Sukses

Terima Vaksin COVID-19 di AS, Ini Cerita Diaspora Indonesia

Cerita WNI di AS yang sudah mendapat vaksin COVID-19.

Liputan6.com, Washington, D.C. - Diaspora Indonesia yang berada di Amerika Serikat sudah mendapat vaksin COVID-19. Mereka termasuk dari sekitar 98 juta orang yang sudah divaksin. 

Mendapat vaksin COVID-19 ternyata tidak otomatis membuat para diaspora langsung santai. Mereka tetap memilih hati-hati.

Dilaporkan VOA Indonesia, Sabtu (13/3/2021), Dita Nasroel Chas adalah seorang petugas kesehatan dan tenaga medis yang turut langsung menangani pasien COVID-19 di satu rumah sakit di negara bagian Texas.

Sebagai koordinator Proactive Community Testing (PCT) di bawah University of Texas, ia bertugas mentabulasi hasil tes terhadap komunitas untuk menjadi pijakan bagi pemerintah setempat untuk mengambil keputusan sehubungan dengan pandemi.

Dita mengatakan sebagai seorang Muslim, divaksin merupakan ikhtiar dirinya sesuai kemampuan untuk menghadapi pandemi, ditambah dengan menjalani protokol kesehatan. Namun, ia belum bisa 100 persen mengetahui apakah ia kini telah memiliki antibodi sepenuhnya.

Ketidakyakinan Dita, juga dirasakan Meutia Hediyanti. Tenaga administrasi penjadwalan ulang pasien pada Urgent Care Clinic di Madison, Wisconsin, ini masih belum sepenuhnya yakin pada keampuhan vaksin dalam melindunginya dari penularan. Ia tetap berhati-hati dan terus menjalani protokol kesehatan, terutama dalam pekerjaan sehari-hari yang mengharuskannya berdekatan dengan pasien dengan gejala COVID-19.

"Memang iya sih, jadi walaupun lebih tenang gitu, tapi kan vaksin ini bakalan bekerja dua minggu setelah divaksin gitu ya. Enggak langsung ternyata. Jadi dua minggu sesudah itu, baru kita dibilangin bahwa antibodi itu benar-benar bekerja gitu," kata Meutia Hediyanti.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tenang Namun Hati-hati

Di Virginia, Erwin Rianditama termasuk pekerja esensial karena ia bekerja dalam bidang layanan makanan. Setelah divaksinasi, ia merasa tenang namun tetap berhati-hati dan pasrah kepada Yang Maha Kuasa. Baginya ini merupakan tugas patriotis sekaligus keagamaan, kalaupun ada efek samping, menurutnya, bisa digunakan sebagai penelitian untuk menyempurnakan vaksin-vaksin pada masa depan yang konon merupakan terobosan dalam ilmu pengetahuan. 

Shirly Miner, guru SMA di Viginia, juga sudah mendapat dua dosis vaksin. Sejauh ini ia tidak merasakan efek samping, walaupun sempat merasakan demam ringan setelah menerima suntikan kedua.

"Iya kayaknya sih merasa lebih tenang sih, soalnya kan nervous juga kan, masuk ke sekolah dengan anak-anak, apa murid-murid, jadi merasa lebih tenang, cuman ya karena sekolahnya juga on high alert gitu kan, dengan segala yang harus kita lakukan, supaya COVID-nya gak spread, jadi ya tetep waspada," katanya.

Adapun dosis vaksin kedua yang diterima Shirly ini sejalan dengan kebijakan negara bagian Virginia untuk membuka kembali sekolah bagi para siswa untuk kembali hadir secara fisik dan mengikuti kegiatan belajar secara langsung.

3 dari 3 halaman

Infografis Vaksin COVID-19:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.